Antisipasi Covid-19, Kapolda Jatim Resmikan Hotel Tangguh Semeru
Kepala Kepolisian Daerah (Kapolda) Jawa Timur, Inspektur Jenderal Polisi Mohammad Fadil Imran secara resmi meresmikan pencanganan Hotel Tangguh Semeru di Hotel Grand Mercure, Jalan Ahmad Yani, Surabaya, Jumat 6 November 2020.
Dalam pencanangan tersebut hadir Walikota Surabaya Tri Rismaharini, Kepala Dinas Pariwisata Jawa Timur Sinarta, dan Kasdam V Brawijaya Brigjen TNI Agus Setiawan.
Dalam sambutannya, Fadil menyampaikan apresiasinya terhadap pengelola hotel yang mendukung penuh upaya dari pemerintah dalam penanganan pandemi virus corona atau Covid-19.
"Saya senang dengan adanya Hotel Tangguh Semeru, hal ini sebagai bukti bahwa tempat wisata seperti hotel juga harus menerapkan protokol kesehatan. Adanya Hotel Tangguh Semeru ini, kami harap bisa menjadi contoh kepada hotel hotel yang lain,” ungkap Fadil.
Mantan Kepala Staf Kapolri bidang Sosial dan Budaya itu menyampaikan, selama ini pemerintah dan Forkopimda telah melakukan berbagai upaya penanganan Covid-19. Di antaranya penerapan kampung tangguh, kemudian pondok pesantren tangguh, dan serta adanya tim Covid Hunter.
Sehingga keberadaan Hotel Tangguh Semeru ini dinilai sangat penting, apalagi saat ini pemerintah tengah berupaya untuk mengembalikan kondisi ekonomi yang terdampak seperti semula.
"Jika semua masyarakat bisa mentaati aturan, maka kita akan cepat melewati pandemi Covid-19. Saat ini, apalagi tingkat kesembuhan di Jatim saat ini sudah 80 persen," tambahnya.
Sementara itu, Walikota Surabaya Tri Rismaharini menyampaikan, Saat ini penyebaran Covid-19 di Surabaya kian membaik dan ini juga karena adanya swab hunter, yang kini difokuskan di perbatasan.
"Alhamdulillah, Surabaya tingkat penularannya sudah turun terus. Sehingga dengan kondisi ini, diharapkan pertumbuhan ekonomi ke depan bisa segera pulih," kata Risma.