Ansor Jatim : Ansor dan PDIP Bersama Mengawal Demokrasi dan Anti Hoax
Surabaya : Rudi Triwahid, Ketua Pengurus Wilayah GP Ansor Jawa Timur mengaku telah menghubungi Ketua Umum GP Ansor Yaqut Cholil untuk meluruskan berita mengenai kesanggupan Ansor mengawal kasus hukum yang menimpa seorang netter setelah menulis status di facebook tentang Aung San Suu Kyi-Megawati.
"Tidak sepenuhnya benar. Prinsipnya, Ansor tidak akan berhadap-hadapan dengan PDI Perjuangan, kami sama-sama mencintai demokrasi dan menjunjung tinggi nilanya. Termasuk di dalamnya kami juga sepakat untuk anti berita palsu atau hoax yang menyudutkan," kata Rudi Triwahid.
Rudi menyayangkan berita tersebut yang terkesan mengadu domba antara Ansor dan PDI Perjuangan. Padahal, selama ini antara Ansor dan PDI Perjuangan selalu bekerjasama khususnya dalam menegakkan demokrasi. Ansor juga terus berupaya untuk memerangi ujaran kebencian di media sosial apalagi jika itu mengandung fitnah dan hoax.
Sebelumnya, Relawan Perjuangan Demokrasi (Repdem) Jawa Timur melaporkan seorang netter ke Polda Jawa Timur, pada Rabu (7/9/2017) karena menilai tulisan seorang netter yang dinilai mengandung ujaran kebencian terhadap Presiden Joko Widodo dan Ketua Umum DPP PDI Perjuangan Megawati Soekarnoputri. (wah)
Advertisement