Angkutan Gratis untuk Pelajar di Tuban Bakal Dioperasikan Kembali
Pemerintah Kabupaten (Pemkab) Tuban melalui Dinas Lingkungan Hidup dan Perhubungan (DLHP) akan mengoperasikan kembali program angkutan pelajar gratis.
Program angkutan pelajar gratis yang sempat terhenti tersebut akan dioperasikan kembali mulai minggu depan hingga berakhir pada 22 Desember 2023 mendatang.
Kepala Bidang Lalu Lintas dan Angkutan Jalan (LLAJ) DLHP Kabupaten Tuban, Imam Isdarmawan mengatakan program angkutan pelajar gratis akan dioperasikan kembali mulai minggu depan hingga Desember 2023 mendatang.
"Iya rencananya akan beroperasi minggu depan sampai 22 Desember. Itu sudah menurut perhitungan kami, karena setelah tanggal 22 Desember sudah libur sekolah," terang Imam kepada Ngopibareng.id.
Imam menjelaskan, program angkutan pelajar gratis dengan total anggaran sekitar Rp480 juta dari Perubahan Anggaran Pendapatan Belanja Daerah (P-APBD) 2023 ini akan menggunakan sebanyak 43 unit Mobil Penumpang Umum (MPU) dan Angkutan Kota (Angkot)
"Anggaran untuk program angkutan pelajar gratis ini sekitar Rp480 an juta," imbuh Imam.
Adapun untuk rute angkutan pelajar gratis tersebut, Imam mengatakan akan ada 13 rute, satu rute disalibitas, tiga rute angkutan kota kemudian sembilan rute lainya ada di beberapa wilayah kecamatan.
Advertisement