Vaksin Covid-19 Diangkut ke Bali Lewat Jalur Darat
Pengiriman Vaksin Covid-19 menuju Provinsi Bali dikirim via jalur darat melalui pelabuhan Penyeberangan Ketapang, Banyuwangi. Kendaraan pembawa vaksin dijadwalkan tiba di Banyuwangi malam ini.
Untuk mengangkut kendaraan yang membawa vaksin ini, pihak PT ASDP Indonesia Ferry Cabang Ketapang, Banyuwangi menyiapkan kapal khusus untuk menyeberangkan kendaraan pembawa vaksin tersebut.
“Kapal itu tidak mengisi muatan lain, steril,” jelas General Manager PT. ASDP Indonesia Ferry Cabang Ketapang, Fahmi Alweni, Senin, 4 Januari 2021.
Dia menambahkan, kapal yang disiapkan rencananya adalah Kapal milik ASDP yakni KMP Pratitha. Dia berharap kedatangan kendaraan pengangkut vaksin Covid-19 bisa sesuai dengan jadwal muat KPM Pratitha di Pelabuhan Ketapang.
“Mudah-mudahan bisa sesuai dengan jadwal. Tapi jika tidak sesuai dengan jadwal kapal kami, dan kendaraan vaksin tidak bisa menunggu, nanti kami pakai kapal apa saja,” tegasnya.
Dia menyatakan, untuk pengamanan pihaknya telah berkoordinasi dengan pihak kepolisian. Sedangkan pihak ASDP hanya menyiapkan kapal yang akan menyeberangkan kendaraan yang membawa vaksin tersebut.
Terpisah, Kapolresta Banyuwangi Kombespol Arman Asmara Syarifuddin menyatakan untuk pengamanan pengiriman vaksin ini pihaknya sudah melakukan koordinasi dengan petugas pengamanan pendistribusian vaksin Covid-19 dari Provinsi Bali. Pengamanan dilakukan mulai dari jalan, saat masuk ke kapal penyeberangan sampai dengan tiba di Pelabuhan Gilimanuk.
“Dengan meningkatkan pengamanan melibatkan satu peleton Brimob dan satu peleton satuan Sabhara untuk pengemanan penyeberangan vaksin tersebut,” tegasnya.
Advertisement