Anggaran Pembangunan MAN IC Pasuruan Rp 18,2 Miliar
Anggaran pembangunan Madrasah Aliyah Negeri Insan Cendekia (MAN IC) Pasuruan sebesar Rp 18,2 Miliar. Namun anggaran tersebut tidak termasuk pembangunan pagar. Padahal pagar ini penting untuk keamanan dan kenyamanan siswa belajr. Menurut rencana, MAN IC akan difungsikan mulai awal tahun 2020.
Kepala Kementerian Agama (Kemenag) Kabupaten Pasuruan, Muhammad As’adul Anam mengatakan, bahwa anggaran tersebut hanya digunakan untuk pembangunan gedung. Mulai dari gedung kelas, 2 gedung asrama dan kompleks rumah untuk guru.
“Luas MAN IC 90 ribu meter persegi. Kita membutuhkan pembangunan pagar untuk fungsi keamanan,” kata Anam.
Dari pantauan di lapangan, MAN IC Pasuruan yang berada di Desa Kedawung Wetan, Kecamatan Grati, Kabupaten Pasuruan, memang terlihat tidak ada pembatas pagar setelah pembangunan 2 gedung di tahun 2018.
Terkait kebutuhan pagar keliling di MAN IC, Anam sudah mengajukan ke Pemerintahan Kabupaten (Pemkab) Pasuruan. "Kebutuhannya melingkar seluas 90 ribu meter persegi. Ini nantinya agar selain KBM aman juga terkait sarana dan prasarana yang ada di dalam gedung juga bisa aman,” terangnya.
Sementara itu, Sekretaris daerah (Sekda) Kabupaten Pasuruan, Agus Sutiadji mengiyakan bahwa Pemkab Pasuruan bersedia membantu terkait kebutuhan pembangunan pagar di MAN IC.
“Sudah mulai kita bahas, nanti akan dilihat dimana penganggaran yang paling cepat. Kalau bisa di Perubahan APBD atau di APBD 2020,” terangnya.
Pembangunan pagar tersebut menjadi salah satu bentuk bagian dari perjanjian kerja sama antara Pemkab Pasuruan dengan Kemenag. Selain menghibahkan tanah di Desa Kedawung Wetan, Grati seluas 90.400 meter persegi. Pembangunan pagar menjadi salah satu bagian mendukung terbangunannya MAN IC di Pasuruan. (emil)
Advertisement