Ananda Sukarlan Walk Out, Hastag #UninstallTraveloka jadi Trending
Aksi walk out yang dilakukan Ananda Sukarlan dan didukung bos traveloka pada perayaan 90 tahun Kolese Kanisius pada 11 November 2017 kemarin berbuntut panjang. Di dunia maya, aksi WO ini tiba-tiba dibarengi dengan hastag #uninstallTraveloka.
Pantauan ngopibareng.id, #uninstallTraveloka pada Selasa 14 November 2017 siang bertengger di posisi teratas trending topic twitter Indonesia. Tak hanya #uninstallTraveloka, juga muncul beberapa hastag serupa diantaranya #BoikotTraveloka dan #DeleteTraveloka.
Beberapa pengguna twitter menanggapi munculnya hastag ini dengan capture langkah mereka dengan melakukan uninstall Traveloka. Pemilik akun @_Cahayawaktu misalnya, dia menulis "Kok banyak muncul hastag #BoikotTraveloka, #DeleteTraveloka, #uninstallTraveloka. Ada apa to ? Upss maaf saya malah ikutan" sambail memposting capture foto dirinya melakukan Uninstal Traveloka.
Begitu juga pemilik akun @dimasprakbar mencuit kalimat "Hak bosnya @traveloka utk walkout ketika gubernur DKI berpidato. Juga hak publik unt #UninsstallTraveloka ketika tak puas melihat sikap bos @traveloka".
Pemilik akun @bekerja2 juga mencuit "apakah #traveloka akan bernasih sama dengan Sari Roti karena gerakan #UninstallTraveloka ?"(wah)