Anak Jadi Korban Penjambretan, Polisi Ancam Tembak Pelaku
Seorang anak perempuan di bawah umur menjadi korban penjambretan. Peristiwa ini terjadi saat si anak melintasi gang di rumahnya.
Kejadian anak bawah umur menjadi korban penjambretan ini terekam CCTV warga dan sudah menjadi viral di media sosial. Polisi menyebut tengah memburu pelaku penjambretan telepon genggam yang sedang dibawa anak tersebut.
Berdasarkan video CCTV yang beredar, terlihat seorang anak kecil berkerudung hitam, tengah bermain handphone sambil berjalan di gang kecil. Tak lama, pemotor yang ada di belakangnya menyalip untuk merampas ponsel itu, dan kabur.
Kanitreskrim Polsek Jambangan, Iptu Hadi Ismanto menyebut sudah mengetahui video yang beredar di warga itu. Ia juga membenarkan jika penjambretan tersebut berada di wilayah hukumnya.
“Iya betul sekali,” kata Hadi, kepada Ngopibareng.id, Jumat, 17 September 2021.
Hadi mengatakan, pihaknya juga sudah mendapatkan laporan dari ibu korban, yakni, Yanti, 49 tahun, warga Jalan Karah gang V, pada Rabu, 15 September 2021, pukul 10.00 WIB lalu.
“Korban anak perempuan pelapor masih berumur 10 tahun. Peristiwa, di Jalan Karah gang I,” jelasnya.
Usai mendapat laporan tersebut, sejumlah petugas Unit Reskrim Polsek Jambangan diterjunkan ke lokasi. Mereka bakal mengecek kembali rekaman CCTV lain, dan mencari saksi mata.
"Masih dalam penyelidikan. Kami masih mengumpulkan bukti-bukti lagi. Bukti dari CCTV yang kami terima masih kurang jelas," ucapnya.
Hadi menebar juga menyebar ancaman kepada pelaku lebih baik menyerahkan diri ke pihak kepolisian. Pasalnya, apabila tertangkap tangan, petugas di lapangan tidak akan segan menembakan timah panas.
"Untuk pelaku kami imbau supaya menyerahkan diri, atau kami berikan tindakan tegas terukur," kata dia.
Hadi juga berpesan kepada masyarakat Surabaya, apabila melihat atau mengetahui keberadaan pelaku jambret tersebut, agar segera melaporkan kepada pihak kepolisian setempat.
"Bagi warga yang mengetahui ciri-ciri pelaku, bisa diinformasikan ke Polsek Jambangan," tutupnya.
Advertisement