Amitabh Bachchan Bayar Hutang 850 Petani Rp 11,35 Miliar
Sukses menjadi aktor Bollywood tak lantas Amitabh Bachchan melupakan kampung halaman. Buktinya, aktor kelahiran 11 Oktober 1942 ini rela merogoh kocek sebesar Rs 5,5 crore atau setara Rp 11,35 miliar untuk melunasi hutan sekitar 850 petani di Uttar, Pradesh, India.
Melansir First Post, petani India tengah menghadapi masa paceklik akibat melonjaknya harga bahan bakar dan tanaman yang rusak karena monsoon. Tanpa adanya perlindungan dari pemerintah, banyak petani di India yang terpaksa meminjam uang dari rentenir atau bank dengan bunga selangit. Kondisi ini membuat para petani putus asa hingga menjadi penyumbang 11 persen kasus bunuh diri di India.
Alasan tersebut di atas yang mendorong Amitabh Bachchan menjadi dermawan bagi para petani yang kesusahan. Bahkan, aksi sosial tersebut bukan pertama kalinya. Amitabh Bachchan dan sang istri, Jaya, pernah memberikan perhatian ke para petani dengan membantu melunasi utang 350 petani di Maharashtra.
Menurut Amitabh Bachchan, ia melakukan dukungan pada sektor agraria India yang menurutnya kurang diperhatikan pemerintah. "Bagiku, ini pengalaman yang sangat memuaskan. Memberikan sebagian dari kekayaanmu untuk para petani yang telah mengorbankan kehidupan mereka demi kita. Masih banyak yang harus dilakukan negara (India)," tutur aktor 76 tahun ini. (yas)
Advertisement