Ambisi Persela Terkabul, Menang dan Bertahan di Puncak Klasemen
Persela Lamongan menaklukkan tim tuan rumah Persipa Pati dengan skor 2-3 di Stadion Joyo Kusumo, Pati, Minggu 22 Oktober 2023, sore.
Hasil ini menjadikan tim asuhan Djajang Nurdjaman memenuhi ambisinya untuk mengakhiri putaran pertama Liga 2 2023 ini dengan happy ending. Prestasi ini sekaligus, semakin memantapkan posisinya di puncak klasemen sementara grup tiga kompetisi sepak bola nasional kasta ke dua tersebut.
Kemenangan dengan skor tipis itu diraih tidak mudah. Sempat membuat jantung penggemarnya harus berdebar kencang. Sebab, tim berjuluk Laskar Joko Tingkir ini sempat unggul 0-2 di babak pertama dan terbalas imbang 2-2 pada babak ke dua.
Ini dikarenakan gelandang serang asal Korea Selatan Kim Dohyun dipaksa keluar lapangan oleh wasit setelah dikartu merah di injury time dari akumulasi kartu kuning sebelumnya.
Keluarnya Kim menjadikan barisan kini tengah goyah di pertandingan babak ke dua. Pemain tim tuan rumah mampu memanfaatkan celah tersebut dengan melakukan terobosan dan menekan habis-habisan sejak menit awal.
Tak pelak, upaya itu membuahkan hasil. Gawang Persela yang dikawal Samuel Reimas kebobolan dua gol hanya dalam waktu seperempat jam pertandingan babak ke dua baru dumulai.
Kondisi ini memaksa head coach Djanur, sapaan akrab pelatih asal Majalengka itu, memutar otak untuk merubah strategi. Mengganti Herman Dzumafo dengan Silvio Escobar dan mendorong Zulham Zamrun untuk bermain lebih ke depan.
Alhasil, Zulham kembali berhasil mencetak gol keduanya. Skor berubah 2-3 hingga pertandingan usai dan Persela pulang dengan membawa pulang tiga poin.
'Pertama, kami sangat bersyukur atas kemenangan ini. Pulang dengan membawa tiga poin, itu yang kita inginkan, 'kata Djanur, saat prescon usai pertandingan.
Ke dua, lanjut Djanur, ia berterimakasih kepada pemain yang sudah bekerja keras dan terus bersemangat untuk mengejar kemenangan. Berkat kerja keras pemain ini target yang diinginkan tercapai.
'Pertandingan lawan Persipa Pati ini sangat seru. Kita sempat menang dan disamakan oleh tim.lawan. Karena pemain kita pantang menyerah kita pun berhasil dapat tiga poin, " pungkasnya.
Advertisement