Alternatif Minuman Kopi dari Kulit Pisang, Inovasi Dosen UKWMS
Bagi menikmat kopi tetapi punya masalah lambung atau mengalami asam lambung, ada alternatif minum kopi yang nikmat. Kopi Kulit Pisang (Kopi Kupi). Kopi ini bisa menjadi pengganti kopi bebas kafein. Bahannya dari kulit pisang Agung Semeru.
Inovasi Kopi Kupi digagas oleh tim dosen Universitas Katolik Widya Mandala Surabaya (UKWMS). Tim dosen yang diketuai Dr. Lannie Hadisoewignyo, M.Si., Apt ini melakukan penelitian mengenai manfaat kulit pisang sejak 2012 lalu.
"Awalnya ide ini tercetus ketika kami melakukan pemanfaatan limbah kulit pisang dari pisang Agung varietas Semeru yang berasal dari Lumajang. Saat diteliti ternyata kulit pisang Agung Semeru memiliki banyak manfaat untuk kesehatan tubuh," ungkap Lannie saat ditemui, Jumat, 3 Desember 2021.
Lannie menjelaskan, proses pembuatan Kopi Kupi ini cukup sederhana. Kulit pisang Agung Semeru dicuci. Lalu dipotong kecil-kecil dan dikeringkan. Setelah kulit pisang kering lalu dihaluskan. Proses penghalusan ini bisa menggunakan blender.
"Setelah halus baru disangrai. Proses sangrai ini yang menjadikan proses pembuatan Kopi Kupi seperti kopi pada umumnya, padahal tidak ada unsur kopi sama sekali," terangnya.
Kopi Kupi memiliki dua varian produk, yakni siap minum yang memiliki bau seperti kopi tapi rasanya creamy dan Kopi Kupi bubuk yang bisa diseduh sendiri di rumah. Penyeduhan Kopi Kupi bisa ditambahkan air hangat dan gula aren.
Tidak hanya untuk orang dewasa, Kopi Kupi juga bisa dinikmati oleh anak-anak karena bebas kafein. Kandungan kafein dalam produk ini juga sudah diteliti dan hasilnya nihil.
"Kafeinnya free juga sudah kami uji. Ini aroma kopinya sangat kuat tapi rasanya lebih soft dari kopi. Kalau kangen kopi tapi takut asam lambung ini bisa jadi alternatif," urainya.
Ia menjelaskan, minuman ini memiliki banyak kandungan antioksidan dari kulit pisang Agung. Antioksidan berfungsi melindungi sel-sel dari kerusakan akibat radikal bebas. Ke depannya, minuman alternatif penganti kopiĀ yang sudah memiliki izin BPOM ini akan dikembangkan dengan berbagai varian rasa.
"Kami ingin memperluas pemasaran kita dan akan melakukan riset mengenai pengembangkan varian rasa," harapnya.
Untuk diketahui, produk bernama Ini Kopi Kupi (kulit pisang) ini merupakan hasil penelitian Lannie Hadisoewignyo, Ivonne Soeliono, Juliana Suparji, Jefri Prasetyo, dan Gabriela Nathania.
Advertisement