Akun Instagram Baru NewJeans Putus Kontrak Agensi
Minji, Hanni, Danielle, Haerin, dan Hyein dari girlband K-Pop NewJeans meluncurkan akun Instagram baru bernama @jeanzforfree, di tengah perseteruan kontrak mereka dengan ADOR.
Langkah ini membuat fans meninggalkan akun resmi NewJeans di bawah ADOR dan beralih ke akun baru. Akun baru ini berfungsi sebagai saluran komunikasi yang lebih dekat dengan para penggemar, sekaligus menampilkan sisi kemanusiaan grup tersebut.
Unggahan perdana akun tersebut hanya berupa emotikon lima kelinci, simbol khas grup ini, dengan keterangan singkat, "Hadiah kecil untuk penggemar Bernese dan K-pop Terlepas dari artisnya, selama Anda memiliki light stick, Anda dapat menerimanya atas nama 'Bernies'!".
Berikut ini info grafis NewJeans buat Instagram baru di tengah kisruh kontrak kerja:
Info Grafis Akun Instagram Baru NewJeans Putus Kontrak Agensi
NewJeans meluncurkan akun Instagram baru dengan username yang menarik, @jeanzforfree, 14 Desember 2024.
Minji, Hanni, Danielle, Haerin, dan Hyein memutuskan untuk keluar dari agensi yang menaungi, ADOR.
Dalam waktu singkat, @jeanzforfree berhasil menarik perhatian 2,8 juta pengikut. Sudah ada 10 unggahan foto. Akun Instagram resmi NewJeans dari ADOR diikuti 13 juta fans.
Akun @jeanzforfree mempersembahkan konten pertama yang fokus pada aksi sosial dengan membagikan makanan gratis kepada para penggemar K-Pop yang ikut serta dalam protes di Korea Selatan.
Banyak penggemar berspekulasi, NewJeans sedang mempersiapkan proyek baru sebagai simbol kebebasan kreatif grup setelah keluar dari ADOR.