Aktor Lee Jung Jae Tembus Amerika Berkat Akting di Squid Game
New York Times merilis daftar tahunan yang mengumpulkan sejumlah karya dan individu yang paling sukses dan bersinar di area masing-masing secara internasional. Di bagian televisi, Lee Jung Jae dinyatakan sebagai aktor paling sukses.
Berdasarkan artikel yang ditulis, bintang serial Squid Game itu dinilai memberikan akting luar biasa dan mengejutkan di serial Squid Game. Hal ini membuat pria 59 tahun itu masuk dalam daftar Breakout Star 2021 kategori TV. Selain Lee Jung Jae, orang Korea Selatan lainnya yang masuk daftar tahun ini adalah konduktor Eun Sun Kim untuk musik klasik.
"Lee Jung Jae berhasil menunjukkan pertunjukan yang menyayat hati dan diungkapkan dengan lembut saat ia berjuang dalam sebuah kengerian yang tak bisa diungkapkan," tulis New York Times.
Prestasi yang diraih oleh Lee Jung Jae berkat Squid Game, serial bertema bertahan hidup memenangkan Seri Terobosan dalam Format Panjang di Gotham Awards 2021. Di sisi lain, Lee Jung Jae juga mendapat nominasi di Critics Choice Awards 2022 sebagai Aktor Terbaik. Selain itu, aktor kelahiran 15 Desember 1972 ini juga di antara nominasi untuk Aktor Terbaik dalam Serial Drama.
Squid Game juga dinominasikan dalam tiga kategori di ajang Golden Globe Awards ke-79. Squid Game sendiri dinominasikan dalam kategori Best Television Series - Drama dan akan bersaing dengan Lupin, The Morning Show, Pose, juga Succession.
Sementara di kategori Best Performance by an Anctor in a Television Series - Drama, Lee Jung Jae bakal bersaing dengan Brian Cox (Succession), Billy Porter (Pose), Jeremy Strong (Succession), dan Omar Sy (Lupin).
Oh Yeong Su dinominasikan dalam kategori Best Performance by an Actor in a Television Supporting Role. Ia bersaing dengan Brett Goldstein (Ted Lasso), Kieran Culkin (Succession), Mark Duplass, dan Billy Crudup (The Morning Show).
Rencananya, ajang Golden Globe Awards ke-79 bakal ditayangkan pada 9 Januari 2022.