Akira Toriyama Kreator Dragon Ball Meninggal, Idap Penyakit Akut
Kabar duka datang dari salah satu komikus legendaris dan populer asal Jepang, Akira Toriyama. Pembuat manga (mangaka) Dragon Ball dan Dr. Slump tersebut meninggal dunia, Jumat 1 Maret 2024. Namun, kabar meninggalnya pria kelahiran Nagoya, Aichi, Jepang, 5 April 1955 ini baru tersiar ke media, pada hari ini, Jumat 8 Maret 2024.
“Dia telah mewariskan banyak judul manga dan karya seni kepada dunia ini. Berkat dukungan banyak orang di seluruh dunia, dia mampu melanjutkan aktivitas kreatifnya selama lebih dari 45 tahun,” tulis laman resmi Dragon Ball.
Akira Toriyama mengembuskan napas terakhir di usia 68 tahun. Ia mengidap penyakit hematoma subdural akut. Sebagai informasi, hematoma subdural merupakan penumpukan darah di selaput pelindung otak. Hal ini disebabkan pecah pembuluh darah di selaput tersebut.
Pemakaman Akira Toriyama telah digelar secara tertutup dengan dihadiri keluarga dan kerabat dekatnya.
"Teman dan rekan semua, kami dengan sedih menginformasikan kepada kalian bahwa kreator manga Akira Toriyama meninggal dunia pada 1 Maret karena hematoma subdural akut. Dia meninggal pada usia 68 tahun," demikian penjelasan pihak Bird Studio yang menaungi Akira Toriyama.
Pihak studio juga menyebut mereka berterima kasih atas kepedulian para penggemar terhadap kabar duka ini.
Profil Singkat Akira Toriyama
Akira Toriyama dikenal dengan sejumlah karya sukses selama menjadi mangaka sejak 1978, di antaranya adalah serial Dr. Slump yang populer pada dekade '80-an dan Dragon Ball yang hit sejak dekade '90-an.
Dragon Ball menjadi manga yang hits secara internasional dan menjadi salah satu ikon penuh kenangan bagi Generasi 80 dan 90an. Setelah rilis selama 11 tahun manga Dragon Ball sukses terjual hingga 159,9 juta kopi di Jepang. Dragon Ball sudah diangkat menjadi anime, film, gim, hingga live action.
Akira Toriyama memulai kariernya sebagai komikus setelah terinspirasi dengan film One Hundred and One Dalmatians (1961). Setelah menonton film tersebut ia mulai masuk ke dunia ilustrasi dan mempelajari karya-karya ilustrasi.
Di usia 23 tahun, Akira Toriyama mendaftarkan karya buatannya dalam beragam kontes amatir termasuk di Weekly Shonen Magazine dan Weekly Shonen Jump.
Melalui percobaan tersebut Akira Toriyama berhasil debut merilis manga bertajuk Wonder Island melalui Weekly SHonen Jump pada 1978. Sejak itu ia terus berkarier dalam dunia komik hingga mencoba berbagai genre.
Suatu hari Akira merilis komik Dr. Slump yang membuat namanya semakin terkenal di antara pecinta komik. Manganya terbit dengan 236 bab di Weekly Shonen Jump pada periode waktu 1980 hingga 1984.
Berkat Dr. Slump, Akira Toriyama menikahi sesama mangaka sekaligus asistennya, Yoshimi Kato, 2 Mei 1982. Mereka dikaruniai dua anak, sepasang laki-laki dan perempuan.
Dalam kehidupan pribadinya Akira Toriyama dikenal sebagai seorang pemalu dan tidak menyukai wawancara.
Advertisement