Akhirnya Bondowoso Punya Sekda Definitif
Kursi Sekretaris Daerah (Sekda) Bondowoso definitif akhirnya terisi. Ini setelah, beredar surat undangan pelantikan dan pengambilan sumpah Jabatan Pimpinan Tinggi (JPT) Pratama Sekda Bondowoso kepada seluruh Kepala OPD Pemkab setempat.
Surat undangan tersebut nomor: 005 / 110 /430.6.2/ 2022 tertanggal 23 Maret 2022. Ditandatangani Penjabat (Pj) Sekda Bondowoso, Soekaryo atas mama Bupati Bondowoso, Salwa Arifin.
Isi surat undangan, mengundang semua Kepala OPD hadir di Pendapa Bupati Bondowoso, Kamis 24 Maret 2022 pukul 08.00 WIB.
Namun, tidak disebutkan nama pejabat yang Alan dilantik Bupati Salwa menjadi Sekda Bondowoso definitif dalam surat undangan tersebut. Namun, sumber kuat di lingkungan Pendapa Bupati, dua dari tiga nama calon Sekda Bondowoso lolos tiga besar seleksi terbuka (open bidding) berpeluang besar. Yakni, Bambang Sukwanto dan Sigit Purnomo.
"Dari tiga nama calon Sekda Bondowoso lolos seleksi terbuka, nama Bambang dan Sigit punya peluang besar dibandingkan Asnawi Sabil. Antara Bambang dan Sigit ini dipilih bupati," kata sumber, Kamis 24 Maret 2022.
Sebelumnya, 11 pejabat eselon II mengikuti seleksi terbuka JPT Pratama Sekda Bondowoso 2022. Pansel memilih tiga pejabat lolos tiga besar pada 5 Maret 2022. Ketiganya, Bambang Sukwanto Kadis Perpustakaan dan Kearsipan Lumajang, Sigit Purnomo Kadis Koperindag Bondowoso, dan Asnawi Sabil Kepala BKD Bondowoso.
Advertisement