Akhiri Rumor, Ini Alasan Paul Munster Terima Pinangan Persebaya
Rumor yang terdengar sejak lama terkait kedatangan pelatih Paul Munster ke Persebaya akhirnya mencapai babak baru. Kini, pelatih berkebangsaan Inggris itu resmi menjadi pelatih Persebaya dengan durasi satu tahun.
Meski baru bergabung, namun tampak Munster langsung menjalani debut memimpin latihan tim di Lapangan Thor, Surabaya, Kamis 4 Januari 2024 sore.
Tampak dalam latihan ini, Munster lebih banyak memberikan materi untuk melihat dan mengembalikan kondisi fisik pemain usai libur panjang.
Terkait pilihannya memilih Persebaya, mantan pelatih Bhayangkara FC itu mengaku sangat tertarik dengan ekspektasi tinggi tim maupun suporter.
"Aku capek dengan rumor, sangat banyak rumor. Tapi saya sekarang beraksi ada di sini untuk bekerja," kata Munster.
"Saya menerima karena Persebaya tim bagus, tim besar, punya suporter besar, punya ekspektasi tinggi. Saya tertarik dengan ekspektasi tinggi, ini bagus untuk meningkatkan karier saya ke depan lebih baik," imbuhnya.
Karena itu, Munster mengaku sangat senang bisa bergabung dengan Bajul Ijo. Ia berkomitmen akan memberikan segala kemampuannya untuk mengangkat performa tim yang kini terpuruk di papan bawah.
"Saya tahu apa yang terjadi sebelumnya. Tapi saya sebagai pelatih saya punya strategi sendiri dan kemampuan yang akan saya berikan kepada tim. Paling penting pemain tahu strategi saya. Pastinya saya bermain untuk menang," ujar Munster.
Terkait target untuk masuk ke empat besar, mantan Direktur Teknik Brunei Darussalam itu mengaku tidak fokus pada target tersebut. Ia lebih berfokus pada setiap laga yang ada di depan.
Dengan ini, ia berharap dukungan dari semua pihak termasuk suporter agar dapat memberikan hasil positif bagi tim.
Advertisement