AKBP Lintar Diganti AKBP Harto Agung Jabat Kapolres Bondowoso
Dua pekan atau 14 hari memasuki 2025, pucuk pimpinan Polres Bondowoso berganti. AKBP Lintar Mahardhono yang menjabat Kapolres Bondowoso sejak 15 Desember 2023 menggantikan pendahulunya AKBP Bimo Ariyanto, kini mengemban tugas baru sebagai Wadirreskrimsus Polda Jatim.
Kursi jabatan Kapolres Bondowoso ditinggalkan AKBP Lintar diduduki pejabat baru, AKBP Harto Agung Cahyono. Jebolan Akpol 2005, ini sebelumnya menjabat Kabagsumda Bagrenmin Divpropam Polri.
Berita Personal
Serah terima jabatan (sertijab) Kapolres Bondowoso dari AKBP Lintar kepada AKBP Harto Agung di Gedung Mahameru, Mapolda Jatim, Surabaya, Selasa 14 Januari 2025. Sertijab dipimpin Kapolda Jatim Irjen Pol Imam Sugianto dan dihadiri Wakapolda Jatim Brigjen Pol Pasma Royce serta Pejabat Utama dan Kapolres jajaran Polda Jatim.
Kasi Humas Polres Bondowoso Iptu Bobi Dwi Siswanto mengatakan, sertijab Kapolres Bondowoso di Polda Jatim itu berdasarkan Surat Telegram Kapolri nomor: ST/2776/XII/ KEP / 2024 tanggal 24 Januari 2022. Dalam ST Kapolri, ini sejumlah Kapolres jajaran Polda Jatim diganti atau dimutasi.
"Diantaranya, Kapolres Bangkalan, Blitar, Blitar Kota, Bondowoso, Gresik, Jombang, Lumajang, Malang, Madiun, Pamekasan, Pasuruan, dan Ponorogo. Juga ada sertijab sejumlah Pejabat Utama Polda Jatim," kata Iptu Bobi, Selasa 14 Januari 2025.
Kapolres Bondowoso baru, AKBP Harto Agung pernah menduduki sejumlah jabatan. Diantaranya, Kasatreskrim Polresta Bandar Lampung, Wakapolres Lampung Tengah, Wakapolres Lampung Selatan, dan terakhir Kabagsumda Bagrenmin Divpropam Polri.
Sementara AKBP Lintar Mahardhono yang menjabat Kapolres Bondowoso selama 13 bulan promosi sebagai Wadirreskrimsus Polda Jatim. Lulusan Akpol 2003 ini pernah menjabat Kasubdit III Jatanras Ditreskrimum Polda Jatim.
Berita Personal
Advertisement