Akankah Charly Jadi Wakil Kang Emil?
Saat Ridwan Kami mengalami sedang kebuntuan untuk memilih wakilnya, Charly van Houten mendadak melamar ke Partai
Kebangkitan Bangsa Jawa Barat untuk menjadi calon wakil gubernur untuk dampingi Ridwan Kamil. Charly yang mempunyai
nama asli Muhammad Casmali Parli mendaftar melalui Dewan Pengurus Wilayah (DPW) PKB Jawa Barat.
Daniel Johan, Ketua Desk Pemenangan Pilkada PKB membenarkan jika Charly mendaftar melalui partainya untuk mendampingi
Ridwan Kamil. Kata dia, munculnya nama Charly bisa menjadi solusi atas kebuntuan soal cawagub Emil dari 3 partai
pendukung yakni PKB, PPP dan NasDem.
"Saat ini perlu terobosan untuk mengatasi kebuntuan penetapan cawagub Ridwan Kamil, calon alternatif di luar kader
partai koalisi bisa menjadi jalan keluar yang baik, dan calon alternatif ini akan kita bahas bersama koalisi,"
katanya 28 Desember 2017.
Namun atas pendaftaran Charly ini, Daniel menyatakan tidak serta merta akan diterima menjadi calon wakil gubernur.
Kata dia, nama Charly ini masih akan dibahas di internal PKB sekaligus didiskusikan bersama dengan partai pendukung
lain.
Seperti diketahui, hingga saat ini Ridwan Kami atau yang biasa dipanggil Kang Emil ini, hingga kini belum juga
menetapkan wakilnya untuk maju dalam pemilihan gubernur Jawa Barat. Akibat aksinya yang lambat ini, Golkar pun
mencabut dukungan terhadap Kang Emil. Selain Golkar, PKB pun mengancam akan cabut dukungan jika Kang Emil tak segera
tentukan wakilnya. (amr)