Aji Santoso Tetap Puji Pemain Persebaya meski Kalah dari Persija
Persebaya Surabaya lagi-lagi masih gagal mengakhiri tren negatifnya yang kini bertambah panjang usai kekalahan 0-1 atas Persija Jakarta dalam laga pekan kelima Liga 1 2023/2024 di Stadion Gelora Bung Tomo, Surabaya, Minggu 30 Juli 2023 malam.
Dengan hasil ini, Persebaya tanpa tiga poin di empat laga terakhir. Hal ini cukup memberatkan perjalanan tim yang membawa target juara di musim ini.
"Kami akan berusaha secepat mungkin mengakhiri tren negatif kami dalam empat laga tidak pernah menang," ungkap pelatih Persebaya Surabaya, Aji Santoso usai pertandingan.
Menurutnya masalah finishing masih menjadi kendala tim yang harus segera dibenahi. Ia menilai timnya sudah mampu mengusai permainan hanya saja masih perlu mempertajam lini serang.
Dalam laga ini, memang Persebaya harus tampil dengan 10 pemain sejak babak pertama usai Arief Catur Pamungkas mendapat kartu merah dari wasit usai melanggar Witan Sulaiman.
Kehilangan pemain asal Mojokerto itu cukup memberi pengaruh dengan meninggalkan lubang yang bisa dikonversi pemain Macan Kemayoran menjadi gol. Termasuk mempengaruhi permainan tim dalam membangun serangan.
Kendati gagal memenangkan pertandingan, mantan Pelatih Persela Lamongan itu tetap memberikan apresiasi kepada para pemainnya yang tetap tampil memberi perlawanan luar biasa. Khususnya di babak kedua lebih banyak menekan.
"Saya apresiasi seluruh pemain saya menit 29 main 10 pemain tetapi perjuangan pemain saya tetap tinggi, meskipun kalah saya tetap apresiasi buat pemain saya," ujarnya.
Sementara itu, pemain Persebaya Reva Adi Utama menyampaikan permohonan maaf kepada Bonek Mania karena tim masih sulit mencari kemenangan.
"Ini bukan hasil yang kami inginkan karena kami datang ke Jakarta untuk dapat poin satu syukur-syukur bisa poin penuh. Tapi ini sepak bola, dalam pertandingan kita kehilangan satu pemain, tapi saya apresiasi teman-teman mengeluarkan semua kemampuan dan tenaganya. Ke depan kami akan memperbaiki kekurangan tim," ujar Reva.