Aji Santoso Siapkan Skema Tanpa Marselino Ferdinan di Awal Liga 1
Pelatih Persebaya, Aji Santoso, harus menyiapkan skema main tanpa Merselino Ferdinan di awal kompetisi Liga 1 2022/2023 bergulir. Hal ini ia lakukan lantaran wonderkid Persebaya itu mengalami cedera saat membela Timnas Indonesia U-19 melawan Thailand di ajang Piala AFF 6 Juli 2022 lalu.
Bermain tanpa bintang muda ini memang bukan hal baru bagi Persebaya. Namun, tetap saja sebuah kerugian bagi Bajul Ijo. Sebab, kreativitas Marselino di lini tengah kerap merepotkan barisan pertahanan lawan. Apalagi, ia juga rajin membantu pertahanan ketika timnya kehilangan bola.
“Benar, Marsel punya kelebihan tersendiri. Dia punya kreativitas yang kami butuhkan. Tentu sangat disayangkan dia harus absen. Tapi kami harus tetap melangkah tanpa Marsel. Karena kompetisi tidak akan menunggu Marsel sembuh,” kata Aji.
Meski mengaku telah menyiapkan skema main tanpa bintang mudanya itu, Aji tak ingin menyebutkan formula yang ia rencanakan untuk dua pekan pertama Liga 1 bergulir. Maklum, Aji ingin memberi kejutan bagi lawan yang akan dihadapi Bajul Ijo di awal musim.
“Gambarannya sudah ada selama kami TC di Yogyakarta. Tapi tentu ada sedikit modifikasi dan perbedaan karena persiapan kami lebih lama dibanding saat turun di Piala Presiden. Ada sejumlah pemain baru yang mengalami kemajuan siginifikan selama kami melakukan TC,” jabar pelatih asal Kepanjen, Kabupaten Malang, ini.
Soal pengganti Marselino, Aji juga memilih untuk merahasiakannya. Yang pasti, ia menyiapkan sejumlah gelandang yang ia miliki saat ini untuk mengisi pos yang ditinggalkan sementara oleh Marselino.
“Nanti bisa dilihat sendiri siapa penggantinya. Kita punya beberapa gelandang yang bisa mengisi pos itu. Tapi tergantung siapa yang paling siap, itu yang akan saya turunkan,” tuturnya.
Seperti diketahui, kick off gelaran Liga 1 musim depan akan dilakukan pada 23 Juli 2022 nanti. Sementara Marselino Fedinan harus istirahat kurang lebih dua bulan.
Marselino Kelelahan
Mengutip dari transfermarkt, Marselino telah bermain dalam 54 laga bersama Persebaya dan Timnas Indonesia di tiga kategori usia sejak September 2021. Setelah membela Persebaya di Liga 1 2021/2022, ia langsung gabung pemusatan latihan Timnas Indonesia di Korea Selatan dan bermain untuk Timnas di semua level.
Bahkan menit bermain Marselino mencapai 2.605 menit. Terus bermain dengan waktu istirahat yang minim inilah yang membuat Marselino harus menepi. “Iya kelelahan, kemarin saya paksa main dan terjadi seperti ini,” ungkap pemain nomor punggung 7 itu.
Marselino sendiri dipastikan tidak akan tampil lagi sampai gelaran Piala AFF U-19 ini berakhir.
Advertisement