Aji Santoso Puji Penampilan Paulo Victor
Striker asing baru Persebaya Surabaya, Paulo Victor, langsung memberikan dampak signifikan dalam dua laga Liga 1 2022/2023 dengan mencetak dua gol dan satu assist.
Untuk itu, pemain asal Brasil itu mendapat pujian dari pelatih Aji Santoso. Terutama setelah menyaksikan gol indah Paulo Victor saat menjebol gawang Bhayangkara FC dalam laga pekan ke-20 di Stadion Gelora Joko Samudro, Gresik, Senin, 23 Januari 2023.
Tak hanya menjawab kebutuhan tim, Paulo Victor juga membangkitkan para pemain untuk tampil lebih agresif.
Hal ini membuat Aji bangga, pasalnya Paulo Victor selalu mencetak gol kendati baru bergabung beberapa minggu.
"Victor selalu mencetak gol. Padahal dia ini kondisinya belum 100 persen. Pertama main 45 menit, kedua ini 60 menit, lalu kita lihat saat lawan Madura nanti apakah dari awal atau tidak. Namun yang saya senang, belum 100 persen dia menunjukkan kualitasnya," ungkap Aji usai laga.
Sementara itu, Victor mengaku senang kedatangannya bisa memberi dampak positif bagi tim. Mantan striker Visakha FC itu mengungkapkan, tidak ada masalah dalam beradaptasi dengan permainan tim.
"Bagi saya mudah untuk beradaptasi dengan tim karena gaya bermainnya (tiki-taka) seperti yang saya suka. Itu mudah buat kami, striker, untuk mencetak gol," ungkapnya.
Tak hanya itu, kompetisi Liga 1 diakuinya nyaris sama dengan kompetisi di Kamboja saat bersama Visakha FC maupun Liga Korea saat bersama Goyang Zaicro. Sebab, banyak tim menerapkan gaya permainan yang cepat disertai teknik tinggi. Sehingga tidak sulit baginya untuk beradaptasi.
Dengan dua gol yang sudah ia catatkan ini, Victor berharap bisa mendongkrak mental pemain dan membantu tim mencapai target finish di tiga besar.
Advertisement