Ajarkan Rasa Kepedulian, Aksi Rohingya di Medan Ajak Anak-anak
Medan: Aksi kepedulian terhadap etnis Rohingya di Myanmar membuat puluhan anak-anak dan orang tuanya turut suarakan kepeduliannya dengan menggelar acara yang diberi nama "Aksi Peduli Rohingya".
Menurut salah seorang penggagas acara, Fauzi Erik, mengikutsertakan anak-anak dalam aksi ini merupakan bentuk pembelajaran kepada anak usia dini agar peduli kepada sesama.
"Kita sedang mengajarkan anak-anak untuk berempati. Karena untuk berempati kepada sesama manusia tidak harus menunggu dewasa," ujarnya, Jumat 15 September 2017.
Sementara itu, kehadiran anak-anak dalam aksi ini merupakan keinginan mereka tanpa ada paksaan untuk ikuti aksi ini.
"Mereka yang mau sendiri untuk ikut aksi ini tidak ada paksaan. Lagian ini jam pulang sekolah," kata Fauzi. (trs)