Ajang Oscar Minim Iklan, Tarif 2,6 Juta Dolar AS Per 30 Detik
Academy Awards atau Piala Oscar 2019 menepati janji soal mengumumkan semua pemenang Oscar secara live. Mereka benar-benar memangkas durasi untuk iklan dan memilih menggeber pengumuman pemenang. Sedari tadi, hanya di awal saja iklan ditampilkan.
Sebelumnya, itu sempat menjadi kontroversi. Penyelenggara Oscar berniat mengumumkan sebagian pemenang secara off air. Namun itu banyak diprotes, sampai akhirnya mereka berjanji mengumumkan semua pemenang tanpa peduli durasi.
Stasiun televisi dan radio Amerika Serikat, ABC, yang memegang hak siar Oscar 2019 mematok tarif iklan yang tinggi selama penayangan ajang penghargaan film bergengsi itu. Padahal dalam beberapa tahun terakhir, rating Oscar terus menurun.
Mengutip Bloomberg, ABC memperoleh 2 juta hingga 2,6 juta dolar AS, untuk setiap iklan berdurasi 30 detik.
Tarif iklan di ajang Oscar masih kalah dengan tayangan Super Bowl. Pertandingan ini mempertemukan antara pemenang liga National Football League (NFL) dan American Football League (AFL) demi memperebtukan Piala Vince Lombardi.
Super Bowl menjadi acara yang paling menarik bagi para pengiklan. Tarif iklan acara ini adalah lebih dari 5 juta dolar AS untuk durasi iklan 30 detik.
Meskipun jumlah khalayak piala Oscar menurun, ajang ini tetap menjadi yang paling bergengsi di luar acara olahraga Super Bowl. Orang-orang lebih suka menonton acara ini secara langsung atau live. Hal tersebut dinilai menjadi faktor penyebab minat pengiklan tetap tinggi.
Di sisi lain, The Academy of Motion Picture Arts and Sciences mencoba untuk membuat acara ini lebih pendek dan menarik.
Piala Oscar pertama kali disiarkan secara nasional pada 1953 dan dipandu oleh Bob Hope. Sejak saat itu, program ini selalu berada pada peringkat tertinggi di antara acara penghargaan lainnya. Hingga sekarang, piala Oscar disiarkan secara langsung di lebih dari 200 negara. (yas)
Advertisement