Ajakan ke Parangtritis 'Menantang' Nyi Roro Kidul, Ini Faktanya
Undangan ke pengguna media sosial Facebook untuk menyerbu Pantai Parangtritis viral. Acara tersebut berjudul 'Ayo ribuan orang serbu sapu Parangtritis pakai baju hijau'.
Jadwalnya 24 September 2019. Ajakan ini diprakarsai oleh Alfi Syahr dan Andri Kamajaya.
Sudah ada 3.900 orang berencana hadir, dan 10.000 lainnya tertarik. Dalam laman tersebut tertulis, "Karena area 51 terlalu jauh, kita pilih spot lain yang sama menantangnya. Kita sebut saja Area +62.
Katanya kalau pakai baju hijau ke Pantai Parangtritis nanti bisa ilang sama Nyi Roro Kidul. Kalau ada ribuan orang nyerbu masa iya ilang masal," tulis dalam rincian acara.
Setelah undangan itu viral, Alfi Syahr mengaku bercanda saat menyebarkan ajakan ke Pantai Parangtritis. Dia terinspirasi dari meme "Storm Area 51, The Can't Stop All if Us" yang viral di Amerika Serikat.
Meme Strom Area 51 adalah guyonan ajakan kepada warga AS untuk menyerbu instalasi militer rahasia AS yang berada di Nevada. "Saya minta maaf. Karena niatnya seperti meme Storm Area 51 itu," ujar Alfi.
Sementara itu, Kepala Dinas Pariwisata Bantul Kwintarto Heru Prabowo mengatakan, pihaknya sampai saat ini belum mengetahui dan menerima pemberitahuan acara tersebut.
Padahal, jika akan ada acara melibatkan adribuan orang, seharusnya mengajukan izin terlebih dahulu.
"Logikanya ada pemberitahuan. Jangan sampai kalau melibatkan orang banyak di situ terjadi penumpukan massa. Kalau wisatawan murni sekedar datang silakan, tetapi ada acara di sana, ada koordinasi," jelasnya.