Ajak Suporter Pilih Jersey Jumbo-Visma untuk Tour de France 2021
Tim WorldTour Jumbo-Visma akan mengganti jersey nya saat berlaga di Tour de France 2021. Karena jersey tim asal Belanda ini dominan warna kuning sehingga akan "bertabrakan" dengan yellow jersey, penanda pembalap yang memuncaki klasemen general classification TdF.
Hal ini bukan sesuatu yang langka. Sudah sering tim mengganti seragamnya agar tidak bertabrakan warna dengan jersey leader. Tapi yang tidak biasa adalah melibatkan penggemarnya untuk memilihkan jersey terbaik menurut mereka.
"Sejak edisi terakhir Tour de France 2020, kami sudah duduk bersama dengan organiser ASO. Kita sangat menghormati yellow jersey dan kami bersama sponsor utama Jumbo dan Visma memikirkan untuk mengadaptasi jersey kami agar tidak kuning," kata Richard Plugge, General Manager Jumbo-Visma.
Akhirnya, tim Jumbo-Visma memiliki tiga desain jersey. Semuanya keren! Disebut The Black Bee, The Rapid Rebel, dan The Transition. Semuanya dominan hitam dengan warna identitas tim yaitu kuning masih mencolok.
Mulai saat ini hingga 15 April, supporter bisa membantu voting mana jersey terbaik untuk digunakan tim di TdF 2021 di website Jumbo-Visma. Sehari kemudian, 16 April langsung diumumkan jersey mana yang memenangkan voting dari supporter tim Jumbo-Visma ini.
Uniknya lagi, nama pembeli pertama jersey limited edition ini akan dicantumkan di jersey tim saat berlaga di Tour de France! Dan dia berhak hadir dan berdiri bersama delapan pembalap Tour de France Jumbo-Visma saat start di Brest, 26 Juni nanti.
Ya, jersey ini bisa dibeli sejak tanggal 19-28 April. Mereka mengatakan, dengan cara ini maka mereka membawa supporter menjadi lebih dekat dengan tim Jumbo-Visma. Yang mana jersey pilihanmu?