Ajak Jaga NKRI, Habib Luthfi: Ansor Jangan Diam Jika NU Dihina
Rais Jam'iyah Ahlith Thariqah Mu'tabarah an-Nahdliyah (JATMAN) Habib Luthfi bin Yahya mengingatkan, segenap masyarakat dan umat Islam untuk selalu menjaga keutuhan dan persatuan.
"Kita harus semakin kokoh menjaga bangsa ini. Karena semakin menjaga persatuan dan kesatuan, negara kita akan sulit diruntuhkan oleh para pengacau NKRI,"
Demikian penuturan Habib Muhammad Luthfi Bin Ali Bin Yahya saat Silaturahmi Kebhinekaan bersama Kapolda Jateng di Banyumas, 24 Agustus 2020.
Habib Luthfi Bin Ali Bin Yahya mengingatkan khalayak agar tidak mudah tergoyahkan dengan iming-iming apapun, juga agar tak ada pihak yang mencoba-coba menggoyahkan Negara Kesatuan Republik Indonesia (NKRI). Dalam menghadapi persoaolan politik, bangsa Indonesia harus tetap memiliki prinsip yang kuat
Meski begitu, Habib Luthfi juga mengingatkan agar kader-kader muda bersikap tegas bila ada yang mencoba mencerai-beraikan keutuhan negara. Nahdlatul Ulama (NU) di antara yang mempunyai komitmen untuk selalu menjaga keutuhan NKRI.
Habib Luthfii, yang Mustasyar Nadhlatul Ulama (NU) berpesan kepada kader Gerakan Pemudan Ansor dan Banser agar tidak ragu dalam berjuang di NU. Pesan tersebut disampaikan Habib Luthfi saat menerima rombongan Keluarga Besar Gerakan Pemuda Ansor Dermasandi, Kecamatan Pangkah Kabupaten Tegal, Jawa Tengah.
“Kader Ansor dan Banser untuk tidak ragu dalam berjuang di Nahdlatul Ulama, walaupun terkadang menghadapi tantangan yang datang bertubi-tubi,” kata Habib Luthfi, dikutip dari situs resmi NU, Selasa, 4 Februari 2020.
Menurutnya, sebagai kader terdepan Nahdlatul Ulama, Ansor dan Banser tidak boleh diam jika NU direndahkan dan dihina.
“Pokoknya terus lawan dan bangkit jangan mau kalah. Kita tidak bisa diam kalau NU direndahkan. Apalagi dijelek-jelekan, sebab saya juga merasakan berjuang di NU dari dulu. Saya tidak terima kalau NU dihina. Ansor dan Banser jangan diam harus melawannya dan kasih pelajaran biar kapok,” tegasnya.
Sementara itu, Ketua Pengurus Ranting Ansor Dermasandi Moh Naenul Rizqoni yang turut hadir dalam pertemuan dengan Habib Luthfi mengatakan, kunjungannya ke Habib Luthfi tersebut untuk mengharapkan berkah dan doa dari Habib Luthfi supaya kader-kader Ansor Dermasandi diberikan kekuatan untuk berkhidmah di NU dan bisa membela serta mendapat barakahnya NU.
Secara khusus, kami sowan mengharapkan berkah dan doa agar kader-kader Ansor bisa menjalankan Rapat Anggota dengan baik dan bisa menghadapi ujian dan tantangan dari kelompok intoleran yang ada di Indonesia dan ini adalah kegiatan pamungkas dari perjalanan ziarah ke makam para wali Allah SWT,” ujar Naenul.
Kunjungan dari rombongan pihaknya itu diterima langsung oleh Habib Luthfi di kediamnnya pada pukul 23.00 WIB.
Pembina Ansor Dermasandi Ustadz Agus Faqih menceritakan, selama pertemuan tersebut, Habib Luthfi memberikan wejangan, dorongan motivasi semangat, dan dukungan kepada kader-kader Ansor Dermasandi untuk terus berjuang menguatkan syiar di NU di Kabupaten Tegal dari faham lain.
“Bagi saya ini perjalanan religi yang cukup singkat tetapi menyiratkan semangat dan kesan yang dahsyat kepada kader-kader Ansor Dermasandi atas hajat Ansor Dermasandi untuk bersilaturahmi kepada Habib Lutfi dan Alhamdulillah beliau berkenan untuk menerima kami,” ujar Faqih.
Selanjutnya, kata Faqih, rombongan juga berkesempatan untuk meminta doa kelancaran pembangunan Gedung Serbaguna NU Dermasandi yang sekarang dalam proses pengerjaan.
“Alhamdulillah beliau memberikan Doa dan ijazah langsung untuk diamalkan oleh segenap warga Nahdlatul Ulama Dermasandi,” ujarnya.