Air PDAM Mati Pemindahan Pipa di Frontage Road Wonokromo
PDAM Surya Sembada akan melakukan pemindahan pipa diameter 450 milimeter di frontage road Wonokromo, tepatnya di sebelah jembatan layang Mayangkara, Surabaya.
Pemindahan pipa ini sehubungan dengan proyek pelebaran jalan di kawasan Wonokromo agar tidak mengganggu proyek.
Berdasarkan pengumuman yang diunggah di akun Instagram @pdamsuryasembada, jadwal pengerjaan pipa tersebut berlangsung selama dua hari, yakni Jumat-Sabtu, 4 Oktober 2019 pukul 22.00 WIB sampai 5 Oktober pukul 10.00 WIB.
Akibatnya, aliran air akan mengecil sampai tidak keluar di kawasan Pagesangan, Menanggal, Gayungan, Gayung Kebonsari, Injoko, Ketintang dan wilayah sekitarnya.
Butuh waktu 2x24 jam untuk menormalkan distribusi air ke rumah-rumah pelanggan PDAM.
PDAM Surya Sembada mengimbau warga untuk menampung air sebagai antisipasi. Bagi warga yang membutuhkan air bersih, PDAM menyediakan air tangki gratis untuk warga terdampak. Satu tangki air bisa digunakan untuk 5-7 Kepala Keluarga (KK). Untuk pemesanan bisa menghubungi call center 0800-192-66666.
"Mohon maaf atas ketidaknyamanan yang terjadi kepada pelanggan semua. Mohon dia dan dukungannya, supaya pekerjaan lancar dan tidak ada kendala. Sehingga air segera lancar kembali," demikian keterangan yang disampaikan akun Instagram @pdamsuryasembada, Kamis 3 Oktober 2019.
Pekerjaan pemindahan pipa ini semula dijadwalkan pada Sabtu, 28 September lalu, namun ditunda.