Ada Puluhan Jalan Berlubang di Malang, Pemkot Minta Sabar
Pemerintah Kota (Pemkot) Malang masih memiliki pekerjaan rumah berupa perbaikan jalan berlubang di sejumlah titik. Dari catatan Dinas Pekerjaan Umum, Penataan Ruang, Perumahan dan Kawasan Permukiman (DPUPRPKP), Kota Malang, ada sebanyak 105 titik jalan berlubang.
Kepala DPUPRPKP Kota Malang, Diah Ayu Kusumadewi mengatakan bahwa total saat ini sudah sebanyak 45 titik ruas jalan berlubang yang sudah tertangani. Proses perbaikan dikerjakan sejak Ramadan 1443 Hijriyah, lalu.
"Sebelum lebaran kemarin tertangani 29 titik jalan berlubang. Kemudian pasca lebaran alhamdulillah kami sudah dapat 16 jalan. Jadi total 45 titik jalan berlubang yang sudah tertangani," ujarnya pada Minggu 15 Mei 2022.
Sejumlah titik ruas jalan berlubang yang telah ditangani oleh Pemkot Malang tersebut dikerjakan dalam waktu selama 18 hari. Selama waktu tersebut baru 43 persen jalan berlubang tertangani.
Proses perbaikan jalan berlubang yang dikerjakan oleh DPUPRPKP Kota Malang dimulai pada pukul 22.00 WIB hingga pukul 04.00 WIB untuk mengantisipasi padatnya arus lalu-lintas.
Sementara itu Walikota Malang, Sutiaji mengatakan bahwa pihaknya tengah mengusahakan agar perbaikan jalan berlubang ini prosesnya bisa dipercepat.
"Yang belum mohon bersabar, terus kami percepat prosesnya. Dan kedepan juga sudah kami bahas kesiapan anggaran P-ABPD 2022 untuk perbaikan menyeluruh di sejumlah ruas", katanya.