Berhadiah Rp 100 Juta untuk Suporter Piala Presiden, Ini Tanggapan Bonek
Piala Presiden 2018 segera dimulai, beberapa persiapan telah selesai dilakukan. Seperti halnya untuk hadiah Rp 100 juta bagi para suporter yang paling kreatif mendukung tim kebanggaannya.
Mendengar kabar itu, Bonek Mania langsung antusias untuk menjadi bagian jadi suporter terbaik dalam mendukung Persebaya Surabaya pada turnamen Piala Presiden tahun ini.
Menurut Pentolan Bonek Mania, Devara Noumanto hadiah dengan nilai besar itu akan menjadi seru dikalangan suporter untuk mengadu kreatifitasnya.
"Seru itu, walaupun tanpa embel embel untuk suporter terbaik kita pasti memberikan dukungan/support yang terbaik untuk Persebaya," ujar pria yang akrab disapa Sinyo, Sabtu 13 Januari 2018.
Dirinya meyakini Bonek akan masuk dalam kandidat suporter terbaik. Karena baginya suporter tim Bajol Ijo akan menjadi rujukan suporter bola di Indonesia.
"Insyaallah Bonek akan jadi suporter terbaik dan mengembalikan barometer suporter Indonesia ke Surabaya," sambungnya.
Namun, ketika ditanya mengenai apa yang akan dilakukan untuk menjadi suporter terbaik, Sinyo menjawab tunggu saja. Sebab dirinya akan memberi kejutan penampilan Bonek Mania saat Piala Presiden digelar di Surabaya
"Kita liat aja nanti, kalau saya kasih tau sekarang berarti nanti tidak jadi kejutan dong," ujarnya sembari tertawa.
Sebelumnya, Ketua Organizing Committee (OC) Piala Presiden 2018, Berlinton Siahaan, mengumumkan akan memberikan hadiah total senilai Rp 100 juta bagi suporter terbaik. Hal itu tentu dengan tujuan agar seluruh suporter klub peserta bisa mendukung klub masing-masing secara positif.
"Kami terus mengimbau supaya suporter bisa menjaga ketertiban dengan baik. Sebab akan ada hadiah untuk suporter terbaik yaitu Rp 100 juta. Jadi, saatnya untuk mendukung klub dengan cara positif dan kreatif," kata Berlinton dalam konferensi pers yang berlangsung di Hotel Sultan, Jakarta, Jumat 12 Januari 2018. (hrs)