Abdul Somad Salahgunakan Visa untuk Ceramah?
Teka-teki penolakan imigrasi Hongkong atas kedatangan Ustadz Abdul Somad sedikit mendapat jawaban. Meski bukan jawaban resmi, namun menurut seorang petugas imigrasi tak mau disebutkan namanya, pencekalan ustadz Abdul Somad lantaran visa yang dipakai adalah visa turis dan selain wisata, tujuan UAS ke Hongkong sudah diendus oleh pihak imigrasi yaitu untuk berceramah.
"Sudah diketahui akan melakukan kegiatan selain wisata, sedang UAS tidak pakai visa sesuai kegiatanya. Maka pencekalan adalah hak kami. Sudah banyak yang kami lakukan sama seperti ini. Namun mengapa kali ini jadi masalah dan banyak yang protes?" kata petugas yang tak mau disebutkan namanya.
Seperti diketahui pada pada 23 Desember lalu Ustadz Abdul Somad akan mengisi tausiah di hadapan ribuan tenaga kerja Indonesia di Hongkong. Namun setibanya di Bandara Hongkong, Imigrasi Hongkong menolak kedatang Ustadz Abdul Somad dengan alasan yang tak jelas.