Aa Gym Positif Covid-19, LaNyalla Doakan Sembuh
Ketua Dewan Perwakilan Daerah (DPD) RI A.A. LaNyalla Mahmud Mattalitti menyampaikan dorongan moril serta doa, untuk Abdullah Gymnastiar yang kini tengah menjalani isolasi mandiri akibat terpapar Covid-19.
"Saya mendoakan agar Aa Gym segera pulih dan terbebas dari virus Corona," ujar LaNyalla di sela kunjungannya di Surabaya, Selasa 29 Desember 2020.
Mantan Ketua KADIN Jatim itu berharap, Aa Gym bisa menghadapi gejala yang ditimbulkan dan segera dinyatakan sembuh. Selain itu ia juga mengingatkan agar mereka yang berkontak dengan Aa Gym melakukan swab dan tetap menerapkan protokol kesehatan.
Diketahui Abdullah Gymnastiar atau akrab dipanggil Aa Gym mengumumkan jika dirinya positif Covid-19 dan kini sedang menjalani isolasi mandiri. Lewat video Youtubenya, Aa Gym membagikan kronologis hingga ia memiliki hasil positif Covid-19.
"Rabu kemarin Jakarta-Bandung 5 jam, Kamis pagi berenang, Jumat pagi mau bersepeda tetapi tak mau capai dan Jumatan di Masjid Salman cari yang paling aman," kata Aa Gym di saluran Youtube yang diunggah pada 29 Desember 2020.
Selanjutnya ia menerangkan pada Sabtu ketika pulang ke Jakarta, ia mulai merasa tak sehat. Ia pun ingin diinfus vitamin dan menjalani rapid test dengan hasil non reaktif.
"Diduga kelelahan, dianjurkan istirahat, akhirnya memutuskan isolasi mandiri di tempat sepi, malam Minggu," katanya.
Hingga Selasa, ia kemudian menjalani tes swab bersama anaknya. Selama diisolasi pun Aa Gym juga didampingi anak dan santrinya. Sedangakan hasil swab pada Selasa menunjukkan jika dirinya positif, yang lainnya negatif.
"Alhamdulilah, semua ini qadarulllah, sudah disiplin sedini mungkin, mengajak orang disiplin, tapi mungkin dalam pandangan Allah banyak yang harus diperbaiki," katanya.
Dalam video sepanjang enam menit itu, ia juga meminta doa serta meminta agar siapa pun yang pernah dekat dengannya, agar menjalani swab.
Ia juga menyebut jika hanya mengalami gangguan batuk, tak merasa sesak, meski pada Selasa 29 Desember 2020, pagi, merasa pusing. Ia juga menunjukkan kadar oksigen lewat alat pemantau digital yang ada di jari tangannya.
Sementara video itu telah dilihat sebanyak 46 ribu kali, sejak diunggah sembilan jam lalu. (Ant/You)