8 Drakor Tayang Mei 2022
Sejumlah drama Korea (drakor) terbaru tayang di bulan Mei 2022 ini. Ada sejumlah artis kenamaan Korea Selatan yang kembali ke industri hiburan seperti Seo Ye Ji, Ji Chang Wook, hingga So Ji Sub.
Artis Seo Ye Ji akan membintangi Eve, sebelumnya ia hiatus karena tersandung skandal gaslighting dengan mantan pacarnya Kim Jung Hyun. Sementara So Ji Sub akan membintangi drakor terbaru setelah hiatus selama empat tahun. Sedangkan Ji Chang Wook diketahui akan membintangi drakor berjudul The Sound of Magic yang tayang di Netflix.
Berikut ini 8 drakor baru di bulan Mei 2022:
1. The Sound of Magic
Drakor ini mengisahkan Yoon Ah-yi (Choi Sung-eun), seorang pelajar yang memiliki teman sekelas bernama Na Il-deung (Hwang In-youp). Suatu hari, Ah-yi secara tak sengaja bertemu Rieul (Ji Chang-wook), seorang penyihir misterius yang ingin tetap menjadi anak-anak walaupun sudah dewasa. Pertemuan itu tak berlangsung baik.
Ah-yi mengingat obrolan teman-teman sekelasnya mengenai pesulap yang terlihat misterius dan kerap menanyakan lawan bicaranya percaya sulap atau tidak yang kemudian membuat lawan bicaranya menghilang.
The Sound of Magic merupakan drama musikal terbaru Ji Chang Wook yang diadaptasi dari sebuah webtoon. Drakor ini tayang perdana di Netflix pada 6 Mei 2022.
2. Bloody Heart
Bloody Heart merupakan drakor persembahan KBS2 tentang sejarah fiksi. Mengisahkan Lee Tae (Lee Joon), putra sah tertua Raja Sunjong yang menjadi raja setelah pemberontakan. Sebagai seorang raja, Lee Tae percaya tindakan apa pun dapat dibenarkan untuk mencapai tujuan. Dia ingin memerintah sebagai raja absolut, tetapi Wakil Perdana Menteri Pertama Park Gye-won (Jang Hyuk) menentang gagasan itu.
Drakor ini sudah tayang sejak Senin-Selasa, 2-3 Mei 2022 di KBS2TV.
3. Woori the Virgin
Oh Woo-ri (Lim Soo-hyang) bekerja sebagai asisten penulis untuk sebuah serial drama populer. Suatu hari, ia pergi ke dokter obgyn untuk pemeriksaan rutin. Namun, Woo-ri justru hamil melalui inseminasi buatan karena kesalahan dokter. Ia mengandung bayi dari Raphael (Sung Hoon), CEO perusahaan kosmetik. Kehidupan Woo-ri berubah sejak saat itu, sebab ia semula ingin menjaga keperawanan hingga menikah.
Drakor persembahan SBS/Viu Original ini akan tayang mulai 9 Mei 2022. Drakor komedi romantis karya sutradara Jung Jung Hwa ini adalah remake Korea dari rom-com Amerika berjudul Jane the Virgin, yang didasarkan pada telenovela Venezuela. Dalam versi drama, naskah Woori, the Virgin ditulis oleh Jang Ah Mi.
Hadir sepanjang 14 episode, drakor Woori the Virgin dibintangi Im Soo Hyang. Hingga saat ini, Im Soo Hyang telah membintangi berbagai drama populer seperti My ID Is Gangnam Beauty dan When I Was the Most Beautiful.
Drakor ini juga menandai sebagai reuni Im Soo Hyang dengan Sung Hoon usai berpartisipasi dalam judul yang sama di tahun 2011. Selain mereka, aktor Shin Dong Wook juga masuk dalam jajaran pemain utama.
4. There is No Goo Pil-soo
Drama ini mengisahkan dua pria, Goo Pil-soo (Kwak Do-won) yang berusia 40-an tahun dan Jung Seok (Yoon Doojoon Highlight) yang berusia 20-an tahun. Pil-soo adalah mantan petinju berbakat yang kini menjalankan sebuah bar kecil.
Sementara itu, Jung Seok adalah seorang pemuda sangat cerdas yang diterima di kampus bergengsi di Seoul. Jung Seok percaya satu-satunya cara untuk sukses adalah menjadi pendiri start-up.
There Is No Goo Pil Soo merupakan drama baru Yoon Doojoon setelah hiatus selama empat tahun. Sebelumnya ia membintangi Radio Romance dan Let's Eat 3 tahun 2018. Di drakor terbarunya, Doojoon akan beradu akting dengan Kwak Do Won, Han Go Eun, Park Won Sook, dan Jung Dong Won.
Drama ini akan ditulis oleh Son Geun Joo dan Lee Hye Ri yang sebelumnya pernah menulis drakor hits Backstreet Rookie dan Cabin74 akan bertanggung jawab atas produksinya. Sementara itu Choi Do Hoon yang pernah menyutradarai Eccentric! Chef Moon akan duduk di kursi sutradara.
5. Kiss Sixth Sense
Drama ini mengisahkan Ye Sul (Seo Ji-hye) yang bisa mengetahui masa depan ketika dia mencium seseorang. Suatu hari, dia tak sengaja mencium leher bosnya, Cha Min-hoo (Yoon Kye-sang). Kejadian itu membuatnya dapat melihat masa depan Min-hoo. Ye Sul kemudian terkejut ketika mengetahui bahwa ia melihat dirinya berada di satu ranjang dengan Min-hoo di masa depan.
Drakor ini ditulis oleh penulis naskah Jeon Yoo Ri. Sementara itu, sutradara Nam Ki Hoon yang pernah menyutradarai drakor Tunnel, The Beauty Inside, Voice 3, dan Oh My Baby akan duduk di kursi sutradara. Selain Yoon Kye Sang dan Seo Ji Hye, drama ini juga dibintangi oleh Kim Ji Suk, Lee Joo Yeon, Tae In Ho, Kim Ga Eun, Hwang Bo Ra, dan masih banyak lagi.
Kiss Sixth Sense tayang 25 Mei di Disney+ Hotstar.
6. Doctor Lawyer
Artis Im Soo Hyang akan beradu peran dengan aktor So Ji Sub. Drakor Doctor Lawyer mengeksplorasi kehidupan seorang dokter jenius yang mengubah kariernya menjadi seorang pengacara karena salah seorang pasiennya meninggal di bawah penanganannya.
Doctor Lawyer bercerita tentang seorang ahli bedah jenius yang menjadi pengacara malpraktek medis setelah kehilangan segalanya dari operasi palsu dan seorang jaksa dari Departemen Kejahatan Medis yang kehilangan satu-satunya keluarga dan kekasihnya melalui operasi itu.
Drakor ini akan tayang perdana pada 27 Mei 2022, setiap Jumat dan Sabtu di MBC.
7. Eve
Dua tahun setelah It's Okay to Not Be Okay, Seo Yea-ji akhirnya kembali ke layar kaca. Ia akan membintangi drakor tvN berjudul Eve, pada 25 Mei mendatang. Eve merupakan kisah romansa yang fokus pada gugatan perceraian seorang konglomerat Korea Selatan yang menghebohkan publik.
Drakor ini akan menceritakan kisah balas dendam yang sudah dipersiapkan selama 13 tahun untuk menjatuhkan konglomerat tersebut. Seo Ye Ji berperan sebagai Lee Ra El yang dilahirkan oleh seorang ayah yang jenius dan ibu yang cantik. Setelah sang ayah meninggal dunia dengan mengejutkan saat usia Ra El masih muda, ia bertransformasi menjadi seorang perempuan yang mendapatkan sebutan sebagai 'bunga yang mematikan'.
Lee Ra El adalah seorang perempuan yang menjadi fokus dalam gugatan cerai senilai 2 triliun Won yang menggegerkan publik. Ia berencana menjatuhkan Kang Yoon Kyum (Park Byung Eun), CEO LY Group dan salah satu penyebab utama yang menghancurkan keluarganya.
8. Rose Mansion
Drama thriller Rose Mansion yang akan tayang di TVING, pada 13 Mei 2022. Ji Na (pemain Lim Ji Yeon) yang bekerja sebagai pegawai kontrak di sebuah hotel. Suatu hari, kakak perempuannya dikabarkan hilang.
Ji Na kemudian pergi ke apartemen Rose Mansion yang ditempati orang tuanya. Di sana, dia mengalami kejadian tak terduga dan semua penghuni tampak mencurigakan. Dengan bantuan detektif Min Soo (pemain Yoon Gyun Sang), dia mencoba mencari tahu kebenaran di balik hilangnya sang kakak.
Advertisement