8 Aplikasi Nonton Film Teman Nongkrong di Rumah
Kondisi pandemi Covid-19 yang tak kunjung usai, bahkan mengalami lonjakan di Kudus, Bangkalan, hingga Jawa Barat, akhir pekan yang bisanya bisa kita habiskan dengan jalan-jalan bersama keluarga, sudah tak bisa dilakukan lagi.
Pemerintah telah memperpanjang Pemberlakuan Pembatasan Kegiatan Masyarakat (PPKM) hingga 14 Juni mendatang. Kita pun dianjurkan untuk mengurangi mobilitas jika tidak ada kepentingan mendesak. Jadi, sebaiknya kita di rumah saja.
Nah, menonton film bisa jadi salah satu alternatif mengisi waktu di rumah saja. Anda tinggal pilih film apa yang bisa ditonton bersama seluruh keluarga. Ada banyak aplikasi menonton film terbaik dan legal untuk diunduh (download).
Enaknya menonton di aplikasi itu, kita bisa menonton film yang sama berkali-kali dan jika kita tidak sempat menyelesaikan menonton filmnya, maka film itu bisa di-download untuk ditonton kembali di waktu lain saat sudah senggang.
Ini 8 aplikasi menonton film yang bisa jadi teman nongkrong di rumah:
1. Netflix
Netflix merupakan aplikasi berbayar yang melayani streaming film untuk memungkinkan kegiatan menonton acara TV tanpa harus iklan dengan menggunakan perangkat yang terhubung pada internet. Aplikasi tersebut dapat diunduh oleh pengguna iOS, Android, perangkat windows, atau menonton tanpa koneksi internet, tak hanya menonton, pengguna juga dapat membuat film dan serial tv sendiri yang kemudian akan ditayangkan secara eksklusif di platform itu. Untuk pengguna baru bisa mencoba untuk Free Trial selama 30 hari dengan melakukan pendaftaran via kartu kredit. Setelah masa free trial habis, pengguna bisa memutuskan untuk tetap berlangganan atau tidak.
2. iflix
Awalnya, iflix hanya bisa dinikmati di Malaysia. Tapi tayangan ini juga bisa dinikmati di Indonesia, Filipina, Thailand, Vietnam, dan Srilanka. Mirip Viu, aplikasi iflix juga menyediakan streaming film dan tayangan lainnya. iflix masuk ke Indonesia pada 2015 silam. Tayangan yang disajikan tak hanya film dan serial TV, tapi film-film box office dan tayangan anak-anak. Bahkan, untuk memenuhi selera pasar yang beragam, genre film yang disediakan juga sangat beragam. Ada drama, komedi, aksi, horor, percintaan sampai thriller. Keunggulan dari iflix ialah biaya langganan yang gratis untuk pelanggan sejumlah layanan internet atau seluler. Pembayaran biaya langganan pakai kartu kredit, debit, elektronik, voucher, hingga potong pulsa, sehingga memudahkan pengguna ponsel.
3. Viu
Pecinta drama Korea Selatan (drakor) pasti tak asing dengan aplikasi Viu. Selain serial, aplikasi ini juga menyediakan tayangan film dan variety show. Tayangan di dalamnya tak melulu dari Korea Selatan, ada juga tayangan dari berbagai negara seperti Indonesia, Thailand, China, dan India.Viu juga bisa dinikmati secara gratis, tak harus sabar "menghadapi" iklan yang lumayan banyak bertebaran di tengah-tengah tayangan. Untuk menghilangkan iklan itu, Anda bisa berlangganan premium berbayar. Keunggulan lain dari Viu adalah semuanya tayangannya bisa di-download.
4. genflix
genflix merupakan aplikasi yang tergolong masih baru jika dibandingkan dengan aplikas lainnya yang sudah lebih dulu ada. Film yang disediakan dalam aplikasi ini juga lumayan banyak mulai dari film Indonesia, film barat, film Thailand, hingga siaran sepakbola secara gratis. Untuk dapat menikmati aplikasi genflix, maka harus menyiapkan uang Rp 49.000 untuk berlangganan dan juga bisa menkmati tontonan tanpa iklan bahkan menggunakan akun di tiga perangkat yang berbeda.
5. Hooq
Aplikasi Hooq telah diluncurkan di beberapa negara seperti Filipina, Thailand, India, Indonesia, dan Singapura. Sepanjang tahun 2015-2016, Hooq merupakan salah satu aplikasi yang menayangkan serial menarik seperti On The Job yang temanya dekat dengan masyarakat Filipina. Aplikasi ini dapat dinikmati di ponsel, PC, maupun layanan TV kabel juga bisa digunakan menonton secara streaming atau download. Sajiannya berbagai film-film Hollywood maupun serial televisi yang sedang populer.
6. WeTV
WeTV merupakan platform streaming video yang berasal dari negara China, meskipun begitu aplikasi ini tetap menyajikan serial dan film Taiwan, Thailand, Jepang, dan Korea. Aplikasi WeTV juga sudah melakukan kerja sama dengan beberapa rumah produksi di Indonesia untuk membat serial yang hanya dapat ditonton atau dinikmati di aplikasi ini, seperti film Imperfect, My Lecturer My Husband, dan lainnya.
7. IQIYI
Aplikasi IQIYI awalnya memiliki nama QIYI yang merupakan platform video daring asal Tiongkok yang berpusat di Kota Beijing. IQIYI resmi diluncurkan pada 22 April 2010. Keunggulan aplikasi ini drama terbaru dilengkapi sub tittle bahasa Indonesia. Sama seperti aplikasi WeTV, tayangan kedua aplikasi tersebut hampir termasuk serial Jepang dan Korea Selatan.
8. Disney+
Perusahaan Walt Disney telah meluncurkan sebuah aplikasi yang memang dikhususkan untuk pecinta film-film Disney. Aplikasi Disney sengaja di desain untuk semua kalangan, jadi mulai dari anak kecil hingga dewasa tersedia tayangan sesuai umur. Film-film dari Disney ini meliputi Superhero, Marvel, Star wars, National Geograhic, Animasi, dan Pixar. Dan tentunya hal itu kabar baik dan membahagiakan bagi pecinta Disney, jadi untuk berlangganan penonton akan dikenakan tarif bulanan sampai tahunan untuk dapat menikmati sajian film-film juga serial milik disney.
Aplikasi-aplikasi sekarang sudah semakin canggih dan berlomba untuk dengan menawarkan masing-masing keunggulan yang dimilikinya, termasuk apliaksi menonton yang dapat dikases di mana saja. Sebelum mengunduh aplikasinya, budayakan membaca ratingnya terlebih dahulu agar tidak mengecewakan. Selain itu, siapkan budget jika ingin berlangganan agar acara nonton tidak terganggu pesan sponsor.
Advertisement