7 Hari Diresmikan Presiden, Jembatan Youtefa Memakan Korban
Berhati-hatilah jika ingin berswafoto atau selfie. Jangan sampai nyawa jadi taruhan seperti yang menimpa Respi Mulia Tassolong. Pemuda 20 tahun itu melakukan selfie di atas Jembatan Youtefa di Jayapura, Papua. Ironisnya, ia jatuh ke laut. Respi Mulia Tassolong hingga saat ini belum ditemukan.
Respi Mulia Tassolong datang bersama teman-temannya ke jembatan yang diresmikan Presiden Jokowi pada 28 Oktober 2019, atau bertepatan dengan momen Hari Sumpah Pemuda.
Respi Mulia Tassolong sempat memanggil nama temannya, Nyong Yohanis Sosilo, 20 tahun, dan meminta tolong sesaat setelah jatuh ke laut di bawah Jembatan Yotefa. Kejadian nahas ini berlangsung pada Jumat, 1 November lalu pukul 23.30 WIT.
"Begitu saya dengar bunyi air, Respi sempat teriak nama saya. Dia bilang, 'Anis, tolong.' Setelah itu, hilang suaranya. Tapi handphone yang ia pegang masih nyala. Kelihatan kok dari atas lampu layarnya sebelum mati," kata Yohanis, saksi sekaligus teman korban di komunitas Film Maker.
Menurut Anis, Respi Mulia Tassolong sempat melompat keluar dari pagar jembatan. "Dia bilang, 'Ah tidak apa-apa. Ada orang juga duduk di luar itu.' Nah, pas dia mau langkah, kan ada celah di bawah pagar, langsung jatuh ke bawah," ujar Yohanis.
Yohanis bersama teman lainnya kemudian meminta tolong warga untuk membantu mencari Respi. Tapi upaya itu tidak membuahkan hasil. Pencarian kemudian dibantu oleh Tim Basarnas. Namun, hingga saat ini Respi Mulia Tassolong juga belum ditemukan.
Jembatan Youtefa sebelum diresmikan Presiden Jokowi sempat disebut sebagai Jembatan Holtekamp. Namun ada juga beberapa usulan nama lainnya, yakni Jembatan Merah Putih, Jembatan Merah, Jembatan Papua Bangkit. Namun, Jokowi akhirnya memilih nama Youtefa sesuai lokasi jembatan yang membentang di teluk Youtefa.
Setelah diresmikan, proyek infrastruktur terbesar di Indonesia Timur yang menelan biaya Rp 1,6 triliun itu, dibuka untuk umum. Tempatnya yang indah membuat jembatan itu dikunjungi warga Kota Jayapura untuk menikmati keindahan alamnya. Banyak yang datang untuk berfoto-foto.