7.800 Pelari Ramaikan KIP Nite Run 2023
Dinas Pemuda dan Olahraga (Dispora) Jawa Timur akan menggelar KIP Nite Run 2023 yang berlangsung di Surabaya, Sabtu 9 Desember 2023.
Kadispora Jatim, M Ali Kuncoro mengatakan, kegiatan ini merupakan rangkaian dari peringatan Hari Jadi ke-78 Provinsi Jatim yang diperingati setiap 12 Oktober.
Ali mengatakan, kegiatan ini pernah di gelar tahun 2019 hanya saja saat itu dibuat dengan sistem lomba. "Setelah lama tidak dilaksanakan, tahun 2023 dalam rangka hari jadi pemprov dengan konsep fun run," kata Ali.
Dengan event olahraga ini juga, Ali berharap dapat mengolahraga masyarakat sehingga semakin banyak masyarakat yang sehat. Kegiatan ini sekaligus, untuk mengeksplore wajah Kota Surabaya di malam hari.
"Kenapa malam karena kami ingin menghadirkan sesuatu yang berbeda. Kami ingin seru-seruan malam hari di Kota Surabaya, bisa dinikmati sama keluarga dan rekan apalagi malam minggu," imbuhnya.
Karena konsep fun run, ia menyebut, ada hal menarik yakni seluruh peserta sejumlah 7.800 akan mendapat medali apabila melewati garis finish. Mereka juga akan mendapat e-sertifikat, asuransi, jersey.
"Kami ada alat pelacak yang dipakai peserta jadi terpantau yang misal potong jalan. Jadi harus melalui rute sepanjang 7,8 Km yang akan dapat medali," ujar mantan Kepala Biro Administrasi Pimpinan Pemprov Jatim itu.
Adapun rute yang akan dilalui dimulai dari Gedung Negara Grahadi, Jalan Panglima Sudirman, Jalan Urip Sumoharjo, lalu Jalan Darmo putar balik ke arah Jalan Urip Sumoharjo, Jalan Basuki Rahmat, Jalan Embong Malang, Jalan Praban, Jalan Tunjungan dan finish di Gedung Negara Grahadi.
Ia menyampaikan terima kasih atas partisipasi masyarakat yang sudah mendaftar dan memenuhi kuota yang ada. "Semoga bisa menyolidkan seluruh masyarakat Jatim," pungkasnya.
Advertisement