6,3 Juta Warga Florida Terpaksa Dievakuasi Akibat Badai Irma
Badai Irma akhirnya sampai di Florida pada Sabtu 9 September 2017. Sebanyak 6,3 juta orang harus dievakuasi. Tak hanya membuat warga disana mengungsi, dampak lain dari badai ini yakni melumpuhkan saluran listrik, menumbangkan pohon, dan merusak atap rumah.
Menurut Pusat Badai Nasional Amerika (NHC), badai tersebut mulai sedikit melemah ke kategori 4 setelah melintasi Kuba. Laporan dari badan meterologi setempat INSMET melaporkan gelombang air laut juga mencapai tujuh meter di pantai utara Karibia.
"Sekarang hujan seudah berhenti, tapi sepanjang malam anginnya sangat mengerikan. Ada yang menumbangkan pohon, memutuskan jaringan listrik, dan merobek atap," ujar Gisela Fernandez, seorang perawat di provinsi Villa Clara kepada AFP.
Di kota Caibarien, seorang wartawan AFP mengatakan bahwa angin yang memekakan telinga terdengar menyapu daerah tersebut. Sekitar 6.250 orang pun dievakuasi agar segera mengungsi. Namun masih banyak orang yang tinggal di rumahnya. (biy)