Meski Mudik DIlarang, Terminal Purabaya Tetap Beroperasi
Meski mudik lebaran Idul Fitri 1442 Hijriah dilarang, namun terminal Purabaya tetap beroperasi.
Kepala Unit Terminal Purabaya, Surabaya Imam Hidayat mengatakan bahwa mulai 6 hingga 17 Mei 2021 pemerintah melarang keras aktivitas mudik. Namun, bagi terminal bus antar kota antar pulau ini tetap beroperasi.
"Tetap buka, kita belum ada aturan dan instruksi dari Pemkot Surabaya," katanya, Jumat, 30 April 2021.
Imam Hidayat menambahkan, terkait armada bus yang beroperasi, pihaknya menyerahkan kepada perusahaan armada bus dan satgas Covid-19 yang bertugas di perbatasan.
"Bus tergantung perusahaan dan satgas Covid-19 yang bertugas, di perbatasan akan dijaga. Kalau perusahaan ingin mengeluarkan busnya, ya monggo. Untuk terminal tetap buka," imbuhnya.
Untuk bus yang akan masuk ke Jatim, tergantung satgas Covid-19 apakah akan memberikan kelonggaran pengawasan atau tidak.
"Tergantung pengawasan di perbatasan. Kalau punya hati dan penumpang bukan ingin mudik, tapi ingin bekerja masa tidak boleh? Kalau sudah bawa surat tes covid, surat tugas dari perusahaan sendiri, dan lainnya, mungkin bisa dikatakan mudik. Orang ingin mudik dan tidak kan kelihatan," katanya.
Menurutnya, yang paling penting ialah menerapan protokol kesehatan Covid-19. Pakai masker, cuci tangan, memakai hand sanitizer.
"Yang penting jangan sampai Covid-19 semakin menyebar. Prokes harus diutamakan," kata Imam
Advertisement