50 Anggota DPRD Banyuwangi Dilantik, Ada 2 Pasutri dan Saudara Kembar
Sebanyak 50 anggota DPRD Kabupaten Banyuwangi periode 2024-2029 resmi dilantik, Rabu, 21 Agustus 2024. Mereka akan menjalankan tugas sebagai wakil rakyat Banyuwangi selama lima tahun ke depan. Yang menarik dari 50 anggota DPRD itu ada dua pasangan suami istri (pasutri) dan dua orang saudara kembar.
Dua pasutri yang lolos menjadi anggota DPRD masing-masing Ruliyono dan Sri Yuliani serta Zamroni dan Lia Alystia Ningrum. Sedangkan saudara kembar yang duduk sebagai anggota DPRD Banyuwangi adalah Ricco Antar Budaya dan Ricci Antar Budaya.
Cerita Ruliyono dan Istri Melenggang
Ruliyono dan Sri Yuliani berangkat dari partai Golkar. Ruliyono maju dari daerah pemilihan (Dapil) 6 Banyuwangi sedangkan istrinya dari daerah pemilihan (dapil) 7 Banyuwangi.
“Terima kasih pada masyarakat yang telah memilih saya dan istri saya. Dan baru kali ini sangat berbeda dan hari ini istimewa saya dilantik bersama istri saya,” jelasnya usai pelantikan.
Ruliyono yang sudah kali lima dilantik menjadi anggota DPRD Banyuwangi mengatakan, pada awalnya tidak ada niatan istrinya untuk mencalonkan diri. Namun salah satu caleg perempuan mundur, dia harus mencari penggantinya. Sebab ada aturan untuk memenuhi kuota perempuan.
“Akhirnya saya ajukan istri saya. Untuk memenuhi kuota perempuan,” ungkap Ketua DPD Partai Golkar Banyuwangi ini.
Cerita Zamroni dan Lia Bisa jadi Anggota Dewan
Pasutri lain yang berhasil menjadi wakil rakyat adalah kader partai Nasdem, Zamroni dan Lia Alystia Ningrum. Zamroni lolos sebagai anggota DPRD Banyuwangi dari dapil 1 Banyuwangi sedangkan istrinya dari dapil 8.
Setelah resmi menjadi wakil rakyat, Zamroni berjanji akan konsentrasi pada bidang kesehatan dan pendidikan. Menurut Sekretaris DPD Partai Nasdem Banyuwangi ini, jangan sampai ada masyarakat Banyuwangi yang sakit dihantui perasan tidak akan terlayani. Untuk bidang pendidikan. Dia tidak ingin ada kesenjangan dalam hal pendidikan.
“Tidak ada kesenjangan pendidikan, kualitas A atau B, miskin atau tidak miskin, kesetaraan ekonomi tetap pada konteks pendidikan yang adil dan beradab,” tegasnya.
Cerita Si Kembar
Kembar Ricco Antar Budaya dan Ricci Antar Budaya sudah kali kedua ini terpilih menjadi anggota DPRD Banyuwangi. Ricco mengaku bersyukur dan mengucapkan terima kasih pada masyarakat yang sudah mendukung dan mendukung mereka berdua.
“Semoga kami lebih baik dari periode sebelumnya,” ungkap Ricco.
Mereka juga meminta dukungan agar bisa mengemban amanah sebagai wakil rakyat dengan tanggungjawab. Mereka pun berjanji akan memperjuangkan aspirasi masyarakat dengan lebih baik lagi. Mengenai jurusnya agar bisa terpilih lagi, jawaban mereka cukup kompak.
“Selalu menjaga komunikasi, turun ke masyarakat, perjuangkan aspirasi,” ujarnya.
Advertisement