5 Terobosan Erick Thohir Bersih-bersih BUMN
Menteri Badan Usaha Milik Negara (BUMN) Erick Thohir telah membuat sejumlah gebrakan. Mantan ketua penyelenggara Asian Games 2018 itu belum genap dua bulan menjabat.
Berikut ini 5 gebrakan Erick Thohir mulai dari mengancam untuk menyuntik mati BUMN yang dinilai tidak sesuai ranah usahanya hingga yang terbaru, memecat Direktur Utama (Dirut) PT Garuda Indonesia Tbk.
1. Pecat Dirut Garuda
Pemecatan dilakukan terhadap Dirut Garuda, I Gusti Ngurah Askhara Danadiputra atau Ari Askhara, Kamis 5 Desember 2019. Hal ini dilakukan sebagai buntut dari kasus penyelundupan komponen motor gede Harley-Davidson, juga Brompton, melalui pesawat Garuda dari London ke Jakarta.
Erick Thohir meminta dukungan Kementerian Keuangan, khususnya Bea Cukai untuk menuntaskan kasus. Erick Thohir yakin Ari Askhara alias AA memerintahkan penyelundupan karena pernah mendengar ia memberi instruksi untuk mencari motor Harley Davidson di Amseterdam, Belanda.
2. Ancam suntik mati BUMN yang tak sesuai ranah kerja
Pengancaman dilakukan karena jumlah BUMN di Indonesia begitu banyak, mencapai 115 BUMN. Erick mencontohkan PT PANN, BUMN yang awalnya beroperasi sebagai perusahaan pembiayaan kapal, malah merambah ke pesawat. Erick Thohir menilai, selain ditutup, akan dikaji juga penggabungan atau merger BUMN.
3. Mengangkat Ahok menjadi Komisaris utama Pertamina
Basuki Tjahaja Purnama (BTP) alias Ahok, mantan gubernur DKI yang kontroversial karena didakwa penistaan agama, diangkat menjadi Komisaris Utama Pertamina. Erick Thohir meminta masyarakat menaruh kepercayaan dulu ke Ahok dibanding nyinyir atas rekam jejak dirinya.
4. Merombak petinggi Kementerian BUMN
Perombakan dilakukan sebagai pelaksanaan efisiensi birokrasi yang merupakan salah satu program awal Kabinet Indonesia Maju. Dari tujuh jabatan deputi, hanya disisakan tiga. Deputi Bidang Usaha Energi, Logistik, Kawasan, dan Pariwisata Kementerian BUMN Edwin Hidayat akan menjabat sebagai wakil direktur utama PT Angkasa Pura II.
Tak cuma Edwin Hidayat, beberapa pejabat lainnya juga akan dirotasi menjadi direksi BUMN. Antara lain Imam Apriyanto Putro yang sebelumnya merupakan sekretaris Kementerian BUMN direncanakan akan ditempatkan sebagai wakil direktur utama Pupuk Indonesia Holding Company.
Selain itu, Hambra ditempatkan sebagai wadirut Pelindo II, Fajar Harry Sampurno sebagai direktur utama PT Barata Indonesia, Gatot Trihargo sebagai wadirut Perum Bulog, Aloysius Kiik Ro sebagai direktur utama Danareksa Sekuritas, dan Wahyu Kuncoro sebagai wadirut Pegadaian.
5. Mengubah konsep super holding Rini Soemarno
Erick Thohir mengambil langkah berbeda dibanding pendahulunya, Rini Soemarno. Erick Thohir ingin membuat subholding dibanding melanjutkan konser super holding.
Erick Thohir mencontohkan, BUMN di sektor pelabuhan di Indonesia yang saat ini terbagi ke empat wilayah yaitu PT Pelindo I hingga PT Pelindo IV. Pelindo direncanakan diubah sesuai dengan fungsinya.
"Pelindo kita ubah sesuai fungsinya misalnya Pelindo (pelabuhan) peti kemas, pelabuhan curah cair. Jadi tidak berdasarkan sub regionnya yang akhirnya terjadi kanibal tidak pasti di antara mereka. Hal ini yang mau kita lakukan," ujar pengusaha muda yang dikenal sukses itu.