5 Pemain Timnas Indonesia Termahal
Cabang olahraga sepakbola Tanah Air tidak terlalu berprestasi di dunia internasional, tapi lima pemain timnas ini memiliki nilai pasar termahal versi Transfermarkt. Seperti diketahui, Persatuan Sepakbola Seluruh Indonesia (PSSI) baru saja mengumumkan 34 nama pemain yang dipanggil untuk melakukan pemusatan latihan (TC) Tim Nasional (Timnas) Indonesia. TC yang akan dilakukan pada 1-10 Mei 2021 ini digelar sebagai ajang persiapan untuk mengikuti tiga laga Kualifikasi Piala Dunia 2022 Zona Asia.
Nah, berikut ini lima daftar pemain yang memiliki nilai pasar termahal versi Transfermarkt dalam infografis:
1. Marc Klok
Pemain naturalisasi Marc Klok memiliki harga pasar yang fantastis. Berdasarkan situs Transfermarkt, harganya mencapai Rp 6,08 miliar! Harga ini sepadan dengan kemampuannya yang gemilang di dunia sepakbola. Marc Klok yang kini membela Persija Jakarta itu bahkan baru saja menyabet status pemain terbaik di gelaran Piala Menpora 2021. Kini, Shin Tae-yong pun meliriknya untuk turut membela Timnas Indonesia.
Ini merupakan yang pertama Marc Klok dipanggil Timnas Indonesia. Tentu pemain yang pernah merumput di Inggris ini ingin merebut hati Shin Tae-yong. Hal itu supaya Marc Klok dibawa ke Uni Emirat Arab (UEA) untuk membela Timnas Indonesia di laga uji coba dan lanjutan Kualifikasi Piala Dunia 2022 zona Asia Juni 2021.
2. Evan Dimas
Evan Dimas juga masuk daftar 34 pemain yang dipanggil Shin Tae-yong untuk melakukan TC bersama Timnas Indonesia dalam waktu dekat ini. Evan Dimas sudah menjadi pemain langganan yang dipanggil untuk membela Timnas Indonesia sejak usianya masih sangat muda. Kini, harga pasar Evan Dimas pun menyentuh nilai yang fantastis. Sama seperti Asnawi dan juga Osvaldo, harga pasarannya sudah mencapai Rp 5,21 miliar.
3. Asnawi Mangkualam
Di urutan ketiga, ada nama Asnawi Mangkualam. Dia berhasil mengepakkan sayapnya ke kancah internasional. Dia direkrut salah satu klub Korea Selatan, yakni Ansan Greeners. Kinerja yang apik pun turut ditunjukkan Asnawi di tim asal Negeri Ginseng dengan sudah mencatatkan satu assist. Harga pasar bek berusia 21 tahun itu dikabarkan sudah menyentuh Rp5,21 miliar saat ini.
4. Osvaldo Haay
Osvaldo Haay sudah malang-melintang membela Timnas Indonesia di berbagai ajang bergengsi, termasuk menjadi top skor SEA Games 2019. Kini, penyerang berusia 22 tahun ini kembali mendapat kepercayaan untuk membela Timnas Indonesia, di bawah asuhan Shin Tae-yong. Menurut situs Transfermarkt, kini harga pemain kelahiran Jayapura itu mencapai Rp 5,21 miliar. Osvaldo Haay baru saja mengantar Persija Jakarta mengangkat trofi Piala Menpora 2021.
5. Nadeo Argawinata
Di urutan kelima, ada nama Nadeo Argawinata. Penjaga gawang kelahiran Kediri 9 Maret 1997 ini mendapat kesempatan membela Timnas Indonesia, termasuk dalam TC yang digelar pada awal bulan depan. Berdasarkan situs Transfermarkt, kiper yang membela Bali United itu kini memiliki harga pasaran Rp 4,35 miliar.