5 orang Yang Dibekuk di Blitar, Diduga Anggota JAD
Tim Detasemen Khusus (Densus) 88 Mabes Polri telah mengamankan lima terduga teroris di Blitar. Mereka diamankan dari tiga lokasi yang berbeda. Kabid Humas Polda Jatim Kombes Frans Barung Mangera mengatakan, terduga teroris yang diamankan di Blitar merupakan anggota Jaringan Jamaah Ansharut Daulah (JAD) Blitar.
“Densus Mabes Polri mengamankan lima terduga teroris di Blitar. Mereka ini merupakan anggota JAD Blitar,” kata Barung dalam keterangan tertulisnya yang diterima Ngopibareng.id, Kamis 14 Juni 2018.
Penangkapan mulai dilakukan sejak pukul 20.31 WIB. Lokasi pertama penangkapan di Kelurahan Bajang Kecamatan Talun Kabupaten Blitar.
Dari rumah kontrakan di Jalan Raya Bajang no 8, Densus Mabes Polri mengamankan terduga teroris AR. Selain itu Densus Mabes Polri juga mengamankan penghuni rumah kontrakan MSZ dan NH.
Di Kecamatan Gandusari, Densus 88 Mabes Polri juga mengamankan HW. Terduga teroris lain yang diamankan adalah K. Dia warga Kecamatan Wlingi.
“Pukul 01.30 WIB tadi pagi telah mengamankan semua terduga teroris itu ke Mako Brimob Polda Jatim,” pungkas Barung. (frd)
Advertisement