5 Film Korea Action Thriller Terbaik Netflix 2023
Industri drama dan film Korea saat ini memiliki berbagai macam tayangan dengan genre dan kualitas yang terbaik. Mulai dari romance, komedi, sci-fi, horor hingga thriller.
Selain itu, film thriller action Korea tengah menjadi perhatian publik. Hal ini mengikuti kesuksesan dari film thriller Korea yang berhasil mendapati perhatian global yaitu "Parasite".
Tahun ini Netflix mengeluarkan banyak film Korea yang memiliki genre thriller, dengan permainan emosi dan juga adegan-adegan yang sangat well-executed. Marie Claire merangkum 5 film Korea thriller action terbaik di Netflix 2023:
1. UNLOCKED
Unlocked menceritakan mengenai kemungkinkan terburuk pada seseorang setelah kehilangan handphone. Gambaran realistis dan menyeramkan mengenai sisi lain dari teknologi smartphone dan komputer telah mengambil alih kehidupan manusia saat ini dapat digambarkan dengan apik dan mendetail pada film ini.
Pada film ini digambarkan dengan baik bagaimana karakter para pemeran hidup terisolasi. Ia juga harus menghadapi situasi antara hidup atau mati. Semuanya gara-gara handphone jatuh ke tangan orang yang salah.
Unlocked sendiri merupakan film yang diangkat dari novel dan film Jepang berjudul "Sumaho o Otoshita dake (Stolen Identity)"
Sinopsis
Terinspirasi novel Jepang berjudul sama karya Shiga Akira, Unlocked mengikuti kisah Na-mi (Chun Woo-hee) yang dalam semalam hidupnya berubah setelah ia meninggalkan handphone miliknya di bus setelah ia keluar malam bersama teman-temannya.
Penguntit sekaligus pembunuh bernama Jun-yeong (Yim Si Wan) yang menemukan telepon itu ia langsung mengembalikannya ke Na-Mi namun ia mengembalikannya saat setelah ia memasangkan alat spyware untuk melacak setiap gerakan Na-Mi.
Jun-yeong perlahan-lahan menghancurkan hidup Na-mi dari peretasan handphone tersebut, membuat Na-mi harus terpaksa memutuskan hubungannya dengan teman-teman dan keluarganya.
Pemeran
Im Si-Wan sebagai Oh Joon-Young
Chun Woo-Hee sebagai Lee Na-Mi
Kim Hee-Won sebagai Woo Ji-Man
2. Kill Boksoon
Kill Boksoon menceritakan kehidupan ibu tunggal paruh baya yang bekerja sebagai pembunuh bayaran. Ia disegani oleh rekan-rekan, bahkan oleh musuhnya karena kemampuannya yang luar biasa.
Ia disebut sebagai bintang pembunuh bayaran dan setiap aksi yang ia kerjakan akan disebut "pertunjukan". Film ini arahan sutradara yang tengah naik daun, Byun Sung-Hyun.
Dilansir dari The Guardian, Sung-hyun mengatakan film ini berfokus pada hubungan sang ibu, Gil Bok-soon (Jeon Do-yeon) dengan anaknya, Jae- yeong (Kim Si-a) serta pekerjaannya.
Sinopsis
Gil Boksoon pembunuh bayaran. Ia dipekerjakan oleh agen pembunuhan MK Ent. Tingkat keberhasilan pekerjaannya 100%. Ia memilik anak perempuan remaja bernama Jae-young. Meskipun Boksoon adalah seorang pembunuh yang berpengalaman, namun ia kesulitan mengasuh anak.
Hingga akhirnya ia harus memperbarui kontraknya dengan agensi, ia memutuskan pensiun untuk memperbaiki hubungan dengan anaknya. Namun, saat menjalani tugas terakhirnya, sebelum memberitahu perusahaan untuk pensiun, Boksoon justru menemukan rahasia tentang misi tersebut.
Ia pun melanggar aturan bahwa pembunuh harus mencoba melaksanakan semua tugas apa pun situasinya. Kondisinya pun berbalik. Boksoon jadi target pembunuhan.
Pemeran
Jeon Do-yeon sebagai Gil Bok-soon
Park Se-hyun sebagai Gil Bok-soon Muda
Sol Kyung-gu sebagai Cha Min-kyu
Lee Jae-wook sebagai Cha Min-kyu Muda
Esom sebagai Cha Min-hee
Koo Kyo-hwan sebagai Han Hee-seong
Kim Si-a sebagai Gil Jae-yeong
Lee Yeon sebagai Kim Yeong-ji
3. Jung_E
Film Jung_E berlatar abad ke-22 pasca-apokaliptik. Kisahnya mengikuti Yoon Seo-hyun (Kang Soo-youn), seorang peneliti di Kranoid Lab. Ia mengkloning otak ibunya yang merupakan seorang prajurit elite bernama Yoon Jung-yi (Kim Hyun-joo). Ini dilakukan untuk menciptakan prajurit tempur dengan kecerdasan buatan.
Sinopsis
Bumi telah hancur akibat perubahan iklim yang drastis. Manusia bermigrasi ke tempat perlindungan baru di luar angkasa. Namun perang saudara justru terjadi di tempat penampungan.
Perang saudara berlanjut selama beberapa dekade, dan Yun Jung-yi (Kim Hyun-joo) menjadi tentara bayaran legendaris dan ahli strategi militer dengan kemenangan yang tak terhitung jumlahnya atas namanya.
Namun, ada satu misi yang gagal yang membuatnya berada dalam kondisi vegetatif. Di sisi lain Kronoid, A.I. perusahaan pengembang, berupaya menciptakan pejuang tempur terhebat dengan mengkloning otaknya.
Selanjutnya 35 tahun kemudian, putri Jung-yi, Yun Seo-hyun (Kang Soo-youn) berpartisipasi dalam upaya ini sebagai kepala peneliti proyek JUNG_E. Ketika hanya sedikit kemajuan yang dicapai meskipun banyak upaya kloning dan simulasi.
Kronoid meninggalkan penelitiannya untuk meluncurkan proyek lain. Seo-hyun mengetahui rencana mereka dan memutuskan untuk menyelamatkan JUNG_E.
Pemain
Kang Soo Yeon sebagai Seo Hyun
Kim Hyun Joo sebagai Jung Yi
Ryu Kyung Soo sebagai Sang Hoon
Park So Yi sebagai Yoon Seo Hyun
4. Ballerina
"Akan kulakukan semuanya untuk sahabatku". Kalimat ini tak asing bagi sebuah persahabatan. Namun, seorang sahabat belum tentu bisa menepati apalagi ia sudah meninggal. Hal ini pun terjadi pada Ok-ju (Jun Jong-seo).
Film thriller ini dibintangi Jun Jong-seo. Filansir Netflix Tudum, ia memenangkan Baeksang Art Awards bersama dengan sutradara Lee Chung-hyun dalam film feature keduanya.
Sinopsis
Setelah berpisah bertahun-tahun, dua orang mantan teman sekelas bertemu lagi. Mereka adalah Ok-ju (Jun Jong-seo) dan Min Hee (Park Yu-rim). Mereka bertemu kembali di tempat Min Hee bekerja paruh waktu, yaitu toko roti. Ok-ju membeli kue ulang tahun untuk dirinya sendiri.
Dari pertemuan itu, akhirnya mereka berhubungan dan bersahabat melakukan banyak hal bersama hingga pada hari yang tidak disangka, Ok-ju menemukan mayat sahabatnya Min-hee.
Min-hee meninggal bunuh diri dengan meninggalkan pesan singkat mengenai pembalasan dendam untuknya. Bermodalkan pesan singkat dan petunjuk yang diberikan Min-hee, Ok-ju mulai menjalankan wasiat sahabatnya.
Hingga akhirnya, petunjuk itu tertuju pada seorang kriminal narkoba, Choi (Kim Ji-hoon). Lalu bagaimana Min-hee akan membalaskan dendam sahabatnya itu dengan berhadapan langsung dengan kriminal tingkat atas?
Pemain
Jun Jong-seo sebagai Ok-ju
Kim Ji-hoon sebagai Choi
Park Yu-rim sebagai as Min-hee
5. Believer 2
Believer sebuah film thriller kriminal, produksi 2018. Film mengisahkan tentang seorang pengedar narkoba tingkat rendah bernama Rak (Ryu Jun Yeol). Ia ditinggalkan oleh kelompoknya, setelah bersekutu dengan seorang polisi berbahaya bernama Won Ho (Jo Jin Woong). Mereka berupaya menghancurkan kartel narkoba terbesar di Asia.
Dilansir dari Soompi, selain Ryu Jun Yeol dan Jo Jin Woong, film ini juga menampilkan Kim Sung Ryung, Park Hae Joon, Cha Seung Won, dan mendiang Kim Joo Hyuk.
Believer 2 akan menceritakan perjalanan Won Ho dalam mencari Rak yang telah menghilang.
Sinopsis
Dilanjutkan beberapa jam setelah peristiwa dalam Believer, sekuel Believer 2 mengikuti Detektif Won-ho dalam upayanya untuk menemukan Rak, yang menyamar sebagai Tuan Lee yang sulit ditangkap. Won-ho memiliki motivasi balas dendam karena kematian rekan kerjanya, Dong-u, yang tewas dalam ledakan pabrik obat, dan Su-jeong, seorang wanita muda yang dibunuh ketika mencari informasi untuk Won-ho oleh rekan Tuan Lee.
Rak didampingi oleh dua juru masak narkoba yang membantunya, berusaha menemukan Tuan Lee yang sebenarnya, mengungkap bahwa dia bukanlah Tuan Lee asli.
Rak tidak memiliki akses ke bahan untuk membuat obat bernama Laika, yang merupakan dasar dari kerajaan narkoba. Polisi menyita semua bahan tersebut. Oleh karena itu, Rak dan dua rekannya merencanakan untuk mengikuti gembong narkoba Tiongkok, Big Knife, yang menurut Rak akan membawa mereka kepada Tuan Lee.
Pemain
Cho Jin-woong sebagai Detektif Cho Won-ho
Oh Seung-hoon sebagai Seo Yeong-rak
Cha Seung-won sebagai Director Brian Lee
Kim Dong-young sebagai juru masak narkoba yang bekerja dengan Rak
Lee Joo-young sebagai juru masak narkoba yang bekerja dengan Rak
Han Hyo-joo as Director Seop So-cheon
Advertisement