5 Fakta Film Superhero Shazam!
Salah satu produksi film dan karakter superhero terkenal asal Amerika Serikat, yaitu DC telah merilis film baru berjudul Shazam!. Film bertema superhero ini juga diselingi aksi-aksi komedi yang mengundang gelak tawa penonton. Film bergenre fantasu dan science fiction ini berdurasi sekitar 2 jam 12 menit.
Shazam! memperkenalkan Billy Batson (Asher Angel), bocah 14 tahun dari panti asuhan dan mampu mengubah diri dari bocah menjadi sosok pria dewasa (Zachary Levi) berkekuatan super hanya dengan mantra khusus, Shazam!.
Komedi juga muncul saat film mulai fokus mengisahkan perjalanan Billy mendapatkan kekuatan super itu. Salah satunya, ketika ia berinteraksi dengan sahabatnya, Freddy Freeman sebagai satu-satunya orang yang mengetahui hubungan Billy dengan Shazam.
Pesan yang disampaikan film ini adalah tidak boleh membully orang lain baik teman maupun anak kandungnya sendiri seperti yang dialami Doctor Sivana saat kecil sehingga ia memiliki karakter pendendam dan jahat.
Berikut ini 5 fakta ketika pembuatan film Shazam!:
1. Kostum
Kostum Shazam! terlihat seperti kostum badut yang sangat besar. Sang aktor yang memerankan Shazam, Zachary Levi ternyata butuh waktu 20 menit untuk memasangkan kostum tersebut ke dalam tubuhnya.
2. Berat badan Zachary Levi
Setiap aktor yang menjadi superhero biasanya akan memiliki pola latihan atau konsumsi makanan yang tepat agar tepat memainkan karakternya. Hal yang sama juga terjadi pada Zachary Levi.
Aktor kelahiran, Louisiana, Amerika Serikat ini rutin berolahraga lima hingga enam hari dalam seminggu. Levi bahkan mengonsumsi makanan dengan komposisi 35 persen protein, 55 persen lemak dan 10 persen karbohidrat.
3. Seven Deadly Sins
Dari bentuk batu, Seven Deadly Sins (7 dosa) ini kemudian bisa menjadi monster yang mengerikan. Shazam, bahkan kesulitan menghadapi Seven Deadly Sins. Namun, faktanya, proses pembuatan Seven Deadly Sins ini cukup menarik. Product Designer film Shazam! Jennifer Spence mengatakan patung-patung yang menggambarkan Seven Deadly Sins sebenarnya dibuat dari tangan pengrajin profesional. Mereka menggunakan tekstur kulit pohon dan gajah menjadi dengan bentuk yang sangat jelek dan menakutkan.
4. Suhu 15 derajat Celcius
Salah satu lokasi pengambilan gambar film ini dilakukan di Toronto, Kanada yang saat itu suhunya mencapai minus 15 derajat celcius. Adegan ini tentunya digambarkan dengan detil melalui filmnya. Dimana beberapa tumpukan salju dan jaket tebal digunakan oleh para pemerannya. Satu hal yang patut diapresiasi, para pemeran film Shazam! tampil total meskipun suhu udara begitu dingin ketika pengambilan gambar dilakukan.
5. Adegan Bus
Proses pengambilan gambar untuk adegan Shazam harus menyelamatkan sebuah bus, ternyata tidak mudah. Tim produksi harus menyiapkan beberapa bus untuk pengambilan gambar. Termasuk satu bus khusus yang diceritakan terjuntai di ujung jalan, sementara itu Shazam mencoba menyelamatkan penumpangnya dengan menggunakan spring bed. (yas)
Advertisement