5 Fakta Evakuasi Kapal Feri Terbalik di Sambas
Kapal feri penyeberangan atau Kapal Motor Penyeberangan (KMP) Bili penyeberangan Tebas Kuale-Perigi Piai terbalik di Dermaga Parigi di Kecamatan Tebas, Kabupaten Sambas, Kalimantan Barat, Sabtu 20 Februari 2021 pukul 14.00 WIB.
Corporate Secretary PT ASDP Indonesia Ferry (Persero) Shelvy Arifin mengatakan sesaat setelah kejadian ASDP Cabang Pontianak segera melakukan koordinasi dengan regulator dan mitra kerja setempat, khususnya KSOP Kelas IV Sintete dan tim SAR untuk segera melakukan evakuasi para penumpang.
"Kami memohon maaf atas insiden yang terjadi saat ini, adapun perkembangan informasi akan kami laporkan secara berkala. Dan terima kasih atas doa dan perhatian semua pihak," tuturnya.
Bupati Kabupaten Sambas, Atbah Romin Suhaili menyebut, tidak ada korban jiwa dalam peristiwa terbaliknya KMP. “Alhamdulillah, tidak ada korban jiwa. Semua penumpang dan anak buah kapal (ABK) selamat,” tuturnya.
Berikut ini lima fakta kapal feri terbalik di Dermaga Parigi, Sambas:
1. Kejadian terbaliknya kapal feri itu cukup cepat saat proses bongkar muat, hingga saat ini penyebab atau kronologis kejadian belum diketahui.
"Tim rescue dari Pos SAR Sintete dan tim gabungan langsung turun ke lokasi. Kami belum mengetahui pasti penyebabnya. Saat ini tim SAR gabungan fokus untuk mencari apakah masih terdapat korban yang terjebak di kapal tersebut dan belum sempat menyelamatkan diri," kata Kepala Kantor SAR Pontianak Yopi Haryadi.
2. ASDP Cabang Pontianak segera melakukan koordinasi dengan regulator dan mitra kerja setempat, khususnya KSOP Kelas IV Sintete dan tim SAR untuk segera melakukan evakuasi para penumpang.
3. PT ASDP Indonesia Ferry (Persero) menyampaikan 72 orang penumpang dan 15 kru KMP Bili selamat dalam insiden kapal terbalik.
4. Beberapa penumpang yang mengalami luka ringan. Semuanya langsung dievakuasi dan ditangani di Puskesmas Tekarang.
5. Muatan KMP Bili yang terbalik, yakni ada 11 mobil truk bermuatan pasir dan batu giling, 1 mobil bengmel dan 1 buah mobil pribadi. Kemudian ada 40 sepeda motor yang terdiri 6 dapat diselamatkan.