5 Drama Korea Terbaik 2023 di Disney+
Disney+ (DisneyPlus) menawarkan berbagai macam tema drama Korea (drakor) yang menarik perhatian para pecintanya. Kebanyakan drama yang tayang di Disney+ merupakan sekuel dari drama sebelumnya yang tidak tayang di mana-mana, sehingga memudahkan para pecinta drama Korea untuk menontonnya dengan lebih update. Berikut rangkuman lima drama korea terbaik menurut ComingSoon:
1. The Worst of Evil
The Worst Evil merupakan drama korea yang dibintangi oleh aktor papan atas Korea, yaitu Ji Chang-wook. Ia berperan sebagai Park Joon-mo serta Wi Ha-Joon sebagai Jung Ki-Chul. Dengan genre thriller kriminal yang terdiri atas 12 episode, drama ini siap menyajikan detektif yang mendapatkan misi berkaitan dengan kasus narkoba dengan latar belakang waktu yaitu 1990an.
Dalam drama ini menguji kesetiaan, serta cerita mengenai hubungan misterius yang akan diakhiri entah itu berupa pengkhianatan atau bahkan menjadi sebuah peluang baru.
Sinopsis
Park Joon Mo, seorang anggota kepolisian, terlibat dalam penyelidikan perdagangan barang terlarang antara Korea Selatan, Tiongkok, dan Jepang. Dalam upaya menyusup ke dalam organisasi kriminal terkait, Park Joon Mo tidak hanya bekerja sebagai petugas polisi, tetapi juga menjalin pernikahan dengan Yoo Ui Jung.
Ui Jung sendiri juga seorang petugas polisi yang ikut terlibat dalam penyelidikan zat yang sedang dilakukan oleh suaminya. Di sisi lain, muncul sosok Jung Ki Cheol, seorang pemimpin karismatik dari organisasi kejahatan yang baru terbentuk.
Pemeran
Ji Chang-wook sebagai Park Jun-mo/ Kwon Seung-ho
Wi Ha-joon sebagai Jung Gi-cheul
Seo Jun sebagai Jung Gi-cheul Muda
Im Se-mi sebagai Yoo Eui-jeong
Shin So-hyun sebagai young Yoo Eui-jeong
Bibi sebagai Lee Hae-ryeon
2. Moving
Moving merupakan drama yang mengisahkan tiga orang remaja yang memiliki kekuatan super. Mereka adalah Kim Bong-seok kemampuannya terbang, Jang Hee-soo bisa pulih dari cedera atau musibah dengan cepat, dan Lee Gang-hoo memilki kecepatan serta kekuatan luar biasa diatas rata-rata. Dari semua kekuatan itu orang tua mereka memiliki tanggung jawab yang besar untuk menjaga ketiganya dari dunia luar.
Sinopsis
Moving mengisahkan tentang sekelompok agen rahasia Korea Selatan yang bertekad melindungi anak-anak mereka yang memiliki kemampuan super dari ancaman dan eksploitasi oleh lembaga pemerintah yang jahat.
Awalnya direkrut karena kemampuan luar biasa mereka, seperti kemampuan terbang, penyembuhan instan, dan peningkatan indera, para agen tersebut tiba-tiba menghilang tanpa jejak setelah diberi tugas untuk menjalankan misi yang semakin mencurigakan.
Ketika anak-anak mereka mulai menunjukkan kemampuan serupa dan seorang pembunuh berbahaya menyerang individu dengan kekuatan super, para orang tua terpaksa meninggalkan kehidupan damai mereka untuk kembali menjadi "monster" seperti masa lalu mereka.
Pemeran
Ryu Seung-ryong sebagai Jang Ju-won
Han Hyo-joo sebagai Lee Mi-hyun
Zo In-sung sebagai Kim Doo-sik
Cha Tae-hyun sebagai Jeon Gye-do
Kim Joon sebagai Jeon Gye-do muda
Ryoo Seung-bum sebagai Frank
Kim Tae-yul sebagai Frank muda
Kim Sung-kyun sebagai Lee Jae-man
Lee Jung-ha sebagai Kim Bong-seok
Han Chang-min sebagai Kim Bong-seok muda
Go Youn-jung sebagai Jang Hui-soo
Park Soo-ah sebagai Jang Hui-soo muda
Kim Do-hoon sebagai Lee Gang-hoon
Kim Si-woo sebagai Lee Gang-hoon muda
3. Dr. Romantic 3
Dilansir dari Soompi, para dokter di Rumah Sakit Doldam akan kembali menyentuh hati penonton Dr. Romantis 3. Aktor veteran Han Suk Kyu, yang merupakan ikon dari seri ini, juga akan kembali tampil.
Season ini akan melanjutkan kisah dari season sebelumnya, di mana GS Surgeon seperti Seo Woo Jin (Ahn Hyo Seop) mengikuti jejak Dr. Kim, dan CS Surgeon Cha Eun Jae (Lee Sung Kyung) juga akan berperan penting.
Selain itu dalam musim ketiga ini, Dr. Kim mewujudkan impian lamanya yakni mendirikan pusat trauma di Rumah Sakit Doldam. Banyak momen dan cerita yang menyentuh hati penonton, mengingat bahwa rumah sakit tersebut harus mengatasi skala dan kasus yang semakin meningkat.
Sinopsis
Kisah berlanjut dengan Boo Yong Joo (Han Suk Kyu), yang mengubah namanya menjadi Kim Sabu atau Master Kim. Seorang ahli bedah terampil dengan sertifikasi ahli dalam tiga bidang, termasuk bedah umum, bedah toraks, dan pengobatan darurat.
Dia memutuskan untuk meninggalkan posisi prestisius di rumah sakit ternama di Seoul dan memilih pindah ke Rumah Sakit Doldam, sebuah fasilitas medis kecil di daerah pedesaan.
Seiring dibukanya pusat tersebut, skala insiden dan kecelakaan yang harus ditangani oleh rumah sakit juga meningkat. Kim Sa Bu membentuk timnya sendiri, termasuk Seo Woo Jin (Ahn Hyo Seop), seorang ahli bedah umum, dan Cha Eun Jae (Lee Sung Kyung), seorang ahli bedah toraks.
Setiap anggota tim menghadapi berbagai tantangan dalam dunia medis, termasuk konflik pribadi dan dilema etika. Sambil berusaha memberikan perawatan terbaik bagi pasien.
Pemeran
Han Seok Kyu sebagai Teacher Kim / Dr. Boo Yong Joo / Kim Sa Bu
Lee Sung Kyung sebagai Cha Eun Jae
Ahn Hyo Seop sebagai Seo Woo Jin
Kim Joo Heon sebagai Park Min Guk
So Ju Yeon sebagai Yoon Ah Reum
Jin Kyung sebagai Oh Myung Shim
4. Call It Love
Call It Love melodrama romantis yang dirilis Februari 2023. Dengan rating IMDb 7,7 membuat tayangan ini menjadi salah satu drama Korea Disney Plus favorit para penggemar tahun ini.
Terdiri dari 16 episode, Call It Love adalah melodrama romantis yang menggambarkan kisah seorang pria dan seorang wanita yang perlahan-lahan tumbuh untuk memahami satu sama lain melalui emosi yang mendalam setelah menghadapi kenyataan pahit.
Sinopsis
Kehidupan Sim Woo Joo dipenuhi dengan penderitaan akibat ulah ayahnya dan majikannya. Setelah kepergian ayahnya, Sim Woo Joo diusir dari rumah oleh wanita yang pernah menjalin hubungan dengan ayahnya.
Dalam usahanya untuk membalas dendam, dia mendekati Han Dong Jin, putra dari mantan pasangan ayahnya. Saat Sim Woo Joo semakin mengenalnya, dia menyadari bahwa perasaan cinta mulai tumbuh di hatinya.
Han Dong Jin, seorang pekerja keras yang hidupnya dipenuhi oleh kesepian, mengalami perubahan hidupnya setelah bertemu dengan Sim Woo Joo.
Pemeran
Lee Sung-kyung sebagai Shim Woo-joo
Kim Young-kwang sebagai Han Dong-jin
Sung Joon sebagai Yoon-jun
Ahn Hee-yeon sebagai Kang Min-yeong
Kim Ye-won sebagai Shim Hye-seong
5. Shadow Detective 2
Shadow Detective 2 adalah salah satu K-drama kriminal thriller terbaik, yang bisa ditonton di Disney+. Dirilis pada Juli 2023. Dilansir dari MyDramaList, Shadow Detective 2 adalah drama korea yang menarik dengan plot yang mendalam, meskipun bergerak dengan tempo yang lambat.
Cerita ini mengikuti perjalanan detektif pembunuhan berpengalaman, Kim Taek Rok, yang diperankan dengan ahli oleh seorang aktor berpengalaman. Meskipun telah pensiun, Kim Taek Rok memutuskan untuk kembali ke dunia investigasi untuk mengungkap misteri di sekitar 'teman,' seorang pemeras yang membawa malapetaka dan sulit untuk dipahami.
Sinopsis
Taek-rok, seorang detektif tua yang akan pensiun, menerima panggilan telepon yang mengancam dari seorang pria tak dikenal dan dituduh melakukan pembunuhan. Pemeras menyebut dirinya teman dan ingin bermain-main.
Dia memerintahkan Taek-rok untuk menyelidiki kasus yang dia jalankan. Detektif tua itu mati-matian menggali masa lalunya demi si pemeras dan mengetahui apa yang sedang dia lakukan. Bisakah Taek-rok menyelesaikan permainannya?
Pemeran
Lee Sung Min sebagai Kim Taek Rok
Jung Jin Young sebagai Ki Do Hyun
Kyung Soo Jin sebagai Lee Seong Ah
Lee Hak Joo sebagai Son Kyung Chan
Kim Shin-rok sebagai Yeon Yeon-hyeon