5 Camilan Street Food Populer di Qatar
Banyak orang yang mengatakan makanan yang berada di pinggir jalan yang biasa disebut dengan Street food atau di kaki lima itu tidak enak, tidak sehat, dan lain sebagainya. Tetapi, justru makanan yang seperti ini digemari juga oleh banyak orang, karena selain harganya yang terjangkau juga rasanya tidak kalah enak dengan makanan yang berada di tempat mewah dan cukup mahal.
Melansir laman Qatar Ofw, terdapat sejumlah tempat yang memiliki street food populer untuk dijadikan sebagai rekomendasi bagi para wisatawan.
Shawarma
Shawarma merupakan makanan berjenis sandwich berisi daging dengan acar yang sudah diasinkan, tomat, dan bumbu lainnya. Selain itu, makanan ini juga seperti kebab yang sama di Indonesia, karena daging panggang tersebut diambil dari besi yang terlapisi oleh daging daging panggang. Harga yang perlu Anda persiapkan untuk mencoba hidangan ini yaitu sekitar 7 hingga 15 Riyal.
Pani Puri
Pani puri adalah street food populer yang memiliki hubungan dengan India. Makanan ini berbentuk bulat seperti bola berongga yang memiliki tekstur renyah. Bahan makanan ini terbuat dari tepung terigu yang diisi dengan sejumlah bahan seperti air beraroma, chat masala, tamarind chutney, chickpeas, bawang, dan kentang. Biasanya warga lokal membeli makanan ini di suatu tempat bernama Bombay Chowpatty. Tempat tersebut merupakan restoran India yang terletak di Jalan Al Matar, Doha.
Crepe
Makanan ini, terbuat dari tepung yang dicampur dengan garam serta air secukupnya. Bila telah menjadi gandum, adonan tersebut nantinya dituangkan dalam sebuah wajan bundar dan dioleskan dengan spatula hingga merata. Setelah sekitar 1 menit, kulit crepe bisa ditambahkan beragam toping sesuai selera pembeli. Harganya sekitar 5 Riyal.
Khaboos
Roti yang terbuat dari maida, jenis tepung terigu dari benua India. Biasanya, hidangan yang satu ini disajikan dengan saus dan hummus. Bila Anda ingin menikmati hidangan ini, tempat terbaik untuk Anda kunjungi berada di Souq Waqif.
Magic Corn
Berbagai camilan yang terbuat dari jagung ini sangat populer di Qatar sehingga banyak street food yang menjual hidangan berbahan jagung. Camilan jagung ini sangat mirip dengan jenis makanan yang berada di Filipina. Perbedaannya, jagung yang disajikan menggunakan mentega, saus, bubuk cabai, garam, dan lemon sebagai penambah rasa.