4 Tim Jawa Timur Kalah di Pekan ke-29 Liga 1
Seluruh tim Jawa Timur gagal menang di pekan ke-29 Liga 1. Dengan begitu, kompetisi Liga 1 musim 2023/2024 telah tuntas. Selepas ini klub-klub peserta akan rehat untuk menyambut FIFA Matchday.
Arema FC dan Persik Kediri sama-sama tumbang pada pekan ini. Singo Edan, julukan Arema FC, kalah saat bertamu ke kandang Persita Tangerang. Persik Kediri pun demikian. Mereka gagal mendapatkan tiga poin ketika berjumpa Persija Jakarta di Bali.
Derby Jatim yang mempertemukan Persebaya Surabaya vs Madura United di Stadion Gelora Bung Tomo (GBT) Surabaya, berakhir dengan skor kacamata alias 0-0.
Arema FC
Persita Tangerang menang tipis atas Arema FC di laga pekan ke-29 Liga 1 2023/2024 di Indomilk Arena, Tangerang, Rabu 13 Maret 2024 malam WIB. Gol-gol Persita dihasilkan Ezequiel Vidal, Ramiro Fergonzi (brace), dan Jack Brown. Sementara gol Arema FC dipersembahkan Johan Alfarizi, Charles Lokolingoy, dan Dedik Setiawan.
Hasil ini membuat Persita mengemas 31 angka, dan naik ke peringkat 14 klasemen sementara Liga 1 2023/2024. Sementara Arema ada di posisi 16 dengan raihan juga 31 poin.
Persik Kediri
Persija Jakarta menjamu Persik Kediri pada laga pekan ke-29 Liga 1 2023/2024. Pertandingan tersebut dimenangkan Persija 2-0 di Stadion Kapten I Wayan Dipta Gianyar Bali, Sabtu 16 Maret 2024 malam WIB.
Seluruh gol Persija diborong oleh Marco Simic. Striker asal Kroasia itu membobol gawang Persik pada babak pertama dan babak kedua.
Atas hasil itu, Persija Jakarta masih tertahan di peringkat ketiga klasemen Liga 1 2022-2023 dengan koleksi 51 poin. Sedangkan Persik Kediri ada di posisi ke-15 dengan raihan 32 poin.
Derby Jatim: Persebaya Vs Madura United
Persebaya Surabaya gagal memetik kemenangan di pekan ke-29 Liga 1 2023/2024. Berhadapan dengan Madura United, kedua tim harus berbagi poin setelah pertandingan berakhir dengan skor 0-0.
Berkat tambahan satu poin ini, Madura United naik ke peringkat empat klasemen sementara Liga 1. Sementara Persebaya naik ke peringkat 11 dengan raihan 37 poin.
Advertisement