306 Bed Isolasi di RS Lapangan Idjen Boulevard Penuh
Rumah Sakit (RS) Lapangan Idjen Boulevard, Kota Malang mulai hari ini tercatat sudah penuh. Kepala Dinas Kesehatan (Dinkes) Kota Malang, dr Husnul Mu'arif mengatakan, sebanyak 306 bed yang dimiliki semua sudah terisi oleh pasien Covid-19.
"Rumah sakit lapangan ini sudah full 100 persen," ujarnya pada Jumat 25 Juni 2021.
Lonjakan kasus ini disebabkan oleh mulai massifnya penyebaran Covid-19 di Kota Malang dengan terbentuknya beberapa klaster seperti Lowokdoro, Rampal Celaket, Tlogomas, Tretes Selatan, Bandulan dan yang terbaru di Kelurahan Dinoyo.
"Melonjak iya (kasus Covid-19), kalau banget enggak. Kalau untuk varian baru, mudah-mudahan enggak masuk di Kota Malang," katanya.
Karena terjadi peningkatan kasus Covid-19 di Kota Malang ujar Husnul, pihaknya saat ini berupaya untuk memperpanjang izin pemakaian safe house di Gedung Balai Pemberdayaan Sumber Daya Manusia (BPSDM) di Jalan Kawi, Kota Malang.
"Secara legal formal tertulis belum ada izinnya, tapi secara prinsip Pemprov Jatim sudah menyetujui. Tinggal kami koordinasi dengan BPSDM yang ada di Kawi," ujarnya.
Masa sewa izin gedung BPSDM di Jalan Kawi tersebut akan berakhir pada 30 Juni 2021, nanti. Safe house di Jalan Kawi tersebut fungsinya sama dengan RS Lapangan Idjen Boulevard yaitu untuk merawat pasien tanpa gejala hingga gejala sedang.
"Total jumlah bed di safe house itu sekitar 110 bed. Tapi nanti kami akan koordinasi lagi berada ruangan yang boleh dipakai," katanya.