Kematian Ibu Hamil di Jatim, Juli Sampai Agustus Capai 300 Kasus
Angka kematian ibu hamil saat pandemi Covid-19 gelombang kedua ini lebih tinggi dari tahun sebelumnya. Hal diungkapkan Ketua POGI Surabaya, Dr dr Brahmana Askandar SpOG (K).
"Kematian ibu hamil tinggi. Bahkan jumlah ibu hamil yang meninggal karena Covid-19 di Jatim lebih meningkat dibanding tahun lalu, pada bulan Juli-Agustus ada sekitar 300 kematian ibu hamil," ujarnya saat ditemui di Gedung ACC Unair, Kamis, 19 Agustus 2021.
Brahmana menjelaskan, paparan Covid-19 pada ibu hamil banyak menyebabkan gangguan pernapasan, padahal ibu hamil membutuhkan oksigen dua kali lipat selama masa kehamilan.
"Ibu hamil bisa terpapar Covid-19 di mana saja, apalagi dengan adanya varian delta yang sangat cepat menyebar. Akan tetapi, jika ibu hamil sampai terpapar Covid-19, maka problemnya ada pada kehamilannya sendiri," jelasnya.
Tambahnya, untuk itu sebagai upaya melindungi ibu hamil dari paparan Covid-19 dilakukan vaksinasi dosis pertama pada hari ini.
"Vaksinasi penting dilakukan untuk ibu hamil saat ini, disamping itu juga jaga prokes," tutupnya.
Advertisement