3 Resep Cendol atau Dawet untuk Minuman Takjil Buka Puasa
Es cendol biasanya juga disebut es dawet menjadi minuman populer di Jawa Tengah dan Jawa Timur. Es cendol juga cocok disajikan sebagai minuman takjil buka puasa, karena memiliki rasa yang manis dan gurih dari gula merah dan santan.
Selain itu cendol juga dapat dikreasikan menjadi beberapa minuman manis yang sangat enak. Inilah beberapa kreasi resep es cendol atau dawet untuk Anda coba di rumah.
Resep Es Cendol / Dawet Ayu
Bahan Es Cendol / Dawet Ayu :
65 gr tepung beras
25 gr tepung tapioka
Pasta pandan secukupnya
1/2 sdt garam
500 ml air
Bahan Kinca Gula Merah :
200 gr gula merah, potong kecil-kecil
125 ml air
Bahan Santan :
Santan dari 1/2 butir kelapa
Garam secukupnya
Daun pandan
Cara membuat Es Cendol / Dawet Ayu :
Cara Membuat Cendol / Dawet :
Campur semua bahan menjadi satu, lalu aduk hingga rata.
Panaskan di atas kompor sambil terus diaduk dan tunggu hingga mengental dan warnanya lebih hijau.
Jika sudah mendidih, angkat, lalu siapkan air dingin dan cetak menggunakan cetakan dawet.
Cara Membuat Kinca Gula Merah :
Campur semua bahan lalu masak hingga gula merah mencair atau mendidih.
Matikan api, tunggu hingga dingin dan siap digunakan.
Cara Membuat Santan :
Ambil secukupnya santan, lalu tambahkan daun pandan dan garam, rebus menggunakan api kecil sambil terus diaduk hingga mendidih.
Angkat dan dinginkan.
Resep Es Cendol / Dawet Kacang Merah
Bahan Es Cendol / Dawet Kacang Merah :
50 gram tepung sagu
100 gram tepung beras
65 ml air suji
800 ml air
Bahan Kacang Merah :
100 gram gula merah, disisir
200 gram kacang merah, direbus sampai empuk
500 cc air
Bahan Sirup Gula Merah :
250 cc air
250 gram gula merah, disisir
1/4 sdt garam
2 lembar daun pandan
Bahan Pelengkap :
Kolang-kaling
Es serut
Cara Membuat Es Cendol / Dawet Kacang Merah :
Larutkan tepung beras dan tepung sagu dengan air, air suji, dan garam. Lalu rebus sampai kental dan meletup-letup. Setelah matang, tuang dalam cetakan dawet yang sudah diletakkan di atas baskom berisi air es. Lalu sisihkan terlebih dahulu.
Rebus kacang merah dengan gula dan air sampai empuk lalu dinginkan.
Untuk bahan sirup gula merahnya, didihkan gula merah dengan air, daun pandan, dan garam di atas api kecil sampai kental.
Untuk kuah santan, rebus kuah santan sambil diaduk hingga mendidih.
Terakhir, campurkan semua bahan yang sudah jadi tadi. dawet dengan es serut, kacang merah, sirup gula merah, dan kuah santan.
Es dawet kacang merah sudah siap disajikan.
Resep Es Cendol / Dawet Nangka
Bahan Es Cendol / Dawet Nangka :
1 butir kelapa, ambil santannya
2 lembar daun pandan
2 sendok makan kapur sirih
2 ons tepung beras
500 cc air
Daun suji beberapa lembar
Buah nangka yang sudah dipotong kecil kotak-kotak
Es batu secukupnya
Gula merah secukupnya
Garam
Cara Membuat Es Cendol / Dawet Nangka :
Pertama, tumbuklah daun pandan dan daun suji sampai halus kemudian peras dan ambil airnya seperempat gelas. Setelah itu campurkan dengan air kapur sirih setengah gelas.
Aduklah secara merata, dan gunakan cairan ini untuk melarutkan tepung beras.
Didihkan sisa air dan ditambah sedikit garam, larutan tepung dimasukkan sedikit demi sedikit ke dalamnya sambil diaduk hingga kental dan matang, kemudian angkat.
Setelah itu saringlah dengan menggunakan saringan dawet waktu masih panas dan tekan-tekan agar padat keluarnya.
Tampung bawahnya dengan wadah yang diisi dengan air yang matang.
Rebuslah santan dan tambahkan gula, sedikit garam serta vanili, biarkan sampai masak dan kemudian diangkat
Taruh dalam gelas dawet tersebut dan tambahkan buah nangka yang sudah di potong-potong, masukan juga es batu sesuai selera dan lalu siram dengan kuah santan.
Es dawet campur nangka sudah siap disajikan.
Advertisement