Bagas Pulih, Persik Dapat Tambahan Amunisi
Setelah dibekap cedera pada bulan April 2019 lalu, saat bergabung bersama timnas PSSI U-22, striker Persik Kediri Septian Satria Bagaskara kembali muncul dalam latihan yang berlangsung Selasa, Rabu 18 Februari 2020 di stadion Brawijaya Kediri.
Ditemui usia mengikuti latihan, pemain yang sudah tiga musim berkostum Persik Kediri ini mengaku cedera kakinya sudah mulai membaik jika dibandingkan sebelumnya. Hanya saja Bagas merasa gerakan kakinya kaku lantaran lama tak berlatih.
"Ya agak kaku sih mas, soalnya tiga bulan tidak ke lapangan sama sekali. Terus kemarin sore ada latihan sama fisioterapi. Ini baru latihan lagi meski tidak penuh. Alhamdulilah mas, kondisi kaki saya sudah kembali kira kira sudah 95 persen," kata Septian Satria Bagaskara.
Karena lama tak berlatih, kini dirinya harus kembali beradaptasi dengan tim dan lapangan untuk mengembalikan sentuhannya. Secara bertahap, ia juga akan fokus mengembalikan naluri mencetak golnya.
"Traumanya tidak terlalu kalau cedera engkel, yang harus adaptasi itu sama lapangan. Tiap hari harus latihan, agar bisa kembali lagi. Ini tadi lumayan agak kembali," terang pemain asli Kota Kediri ini.
Sang pemain juga terkendala dengan berat badannya yang bertambah. Jika sebelum dibekap cedera berat badanya mencapai 78 kg, kini naik menjadi 79 kg. Pemain berusia 23 tahun ini sempat berkonsultasi dengan fisioterapis.
"Naik sedikit, agak berat rasanya. Tapi kata fisioterapisnya tidak terlalu pengaruh, " ujarnya.
Advertisement